Hiburan

Walau Diterpa Isu Pelecehan Seksual, Penyalin Cahaya Tembus Top 10 Netflix Global

Thomas — Asumsi.co

featured image
Netflix

Penyalin Cahaya atau yang dalam bahasa Inggris dikenal sebagai Photocopier, masuk 10 besar film non-Bahasa Inggris yang paling banyak ditonton secara global periode 17-23 Januari 2021.

Film peraih 12 Piala Citra pada ajang FFI 2021 itu sempat diterpa isu pelecehan seksual yang melibatkan penulisnya, Henricus Pria yang namanya kini menghilang dari kredit film.

Di urutan kedua: Dikutip dari Antara, Netflix mencatat Penyalin Cahaya menduduki peringkat kedua, di belakang film Polandia, How I Fell in Love with a Gangster. Ini adalah minggu kedua film tersebut masuk ke daftar Netflix Top 10 secara global, sejak ditayangkan perdana pada 13 Januari 2022.

Ditonton 6,92 juta jam: Netflix mencatat film karya sutradara Wregas Bhanuteja itu ditonton sebanyak 6,92 juta jam secara global pad periode 17-23 Januari. Di periode sebelumnya (10-16 Januari 2022), Penyalin Cahaya” menempati peringkat kelima dengan jumlah 4,4 juta jam penayangan.

Satu-satunya Asia Tenggara: Penyalin Cahaya menjadi satu-satunya film dari Indonesia dan Asia Tenggara yang masuk dalam daftar Netflix Top 10 di periode tersebut.

Penyalin Cahaya juga masuk ke daftar Netflix Top 10 di 26 negara, seperti Brasil, Peru, Venezuela, Malaysia, dan Indonesia yang menjadi negara dengan penonton terbanyak pada minggu pertama tayang (10-16 Januari 2022).

Metode penghitungan: Sekadar informasi, setiap minggu Netflix memuat judul-judul film dan seri terpopuler yang paling banyak ditonton oleh anggotanya ke dalam situs web Netflix Top 10. Daftar itu dikompilasi secara mingguan dan diterbitkan setiap hari Selasa.

Film yang masuk ke dalam Netflix Top 10 ditentukan berdasar jumlah jam yang dihabiskan pelanggan untuk menonton. Angka itu diukur dari hari Senin hingga Minggu, serta terbit setiap Selasa.

Sebanya empat klasifikasi yang disertakan dalam Netflix Top 10 yaitu Film (Bahasa Inggris), TV (Bahasa Inggris), Film (Non-Bahasa Inggris), dan TV (Non-Bahasa Inggris).

Diterpa isu pelecehan: Sebelumnya, Penyalin Cahaya yang mengangkat tema pelecehan seksual itu justru diterpa isu pelecehan seksual yang melibatkan krunya. Tim produser Rekata Studio dan Kaninga Pictures lalu memutuskan untuk menghapus nama terlapor dari kredit film Penyalin Cahaya dan di materi-materi publikasi film.

Rupanya nama kru yang dihapus itu ialah Henricus Pria, yang sebelumnya sempat naik podium FFI 2021 setelah mendapat penghargaan kategori Penulis Skenario Asli Terbaik bersama Wregas Bhanuteja.

Baca Juga:

Angkat Isu Pelecehan Seksual, Penyalin Cahaya Justru Diterpa Dugaan Pelecehan

Kru Penyalin Cahaya Terlibat Pelecehan Seksual Tak Dianggap Bagian Tim

Sempat Raih Piala Citra, Nama Penulis Skenario Penyalin Cahaya Hilang Usai Dugaan Pelecehan

Share: Walau Diterpa Isu Pelecehan Seksual, Penyalin Cahaya Tembus Top 10 Netflix Global