Bisnis

Waskita Lepas Total Saham Tol Cibitung-Cilincing Demi Kurangi Beban Utang

Maulana Iskandar — Asumsi.co

featured image
Antara Foto

PT Waskita Karya (Persero) Tbk resmi melepas seluruh saham miliknya di Tol Cibitung-Cilincing kepada PT Akses Pelabuhan Indonesia (PT API). 

Keputusan diambil untuk mengurangi beban keuangan perusahaan yang tengah terlilit utang. 

Lepas Saham: Waskita melalui anak usahanya PT Waskita Toll Road melepaskan saham Tol Cibitung-Cilincing lewat Perjanjian Jual Beli Bersyarat (PPJB). 

Saham yang dilepas Waskita yakni 55 persen dengan nilai Rp2,44 triliun. Dengan demikian, kini Tol Cibitung-Cilincing milik PT API seluruhnya. 

Klaim Untung: Corporate Secretary Perseroan, Ratna Ningrum mengklaim divestasi saham 55 persen itu membuat pihaknya untung Rp520 miliar. 

“Dengan demikian, Waskita akan memperoleh keuntungan Rp 520 miliar dan pengurangan utang Rp5,8 triliun akibat efek dekonsolidasi,” ujar Ratna yang melansir dari Antara. 

Divestasi tol: Merupakan bagian dari program 8 upaya penyehatan keuangan Waskita. 

Hingga akhir September 2021, Waskita juga melakukan divestasi kepada tiga Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) yaitu PT Jasamarga Kualanamu Tol, PT Jasamarga Semarang Batang dan PT Cinere Serpong Jaya dengan nilai total sebesar Rp4,4 triliun. 

Terlilit Utang: Diketahui, pada 2021 Waskita terlilit utang mencapai Rp93,47 triliun akibat dari ketidakpastian di masa pandemi dan penurunan perekonomian. 

Kondisi demikian mengharuskan Waskita melakukan aset atau divestasi beberapa ruas jalan tol guna untuk mengurangi lilitan utang.

Baca juga:

Waskita Karya Terlilit Utang, Berikut Daftar Tol yang Sudah dan Akan Dilepas 

Terlilit Utang Rp93,47 Triliun, Perlukah Waskita Karya Diselamatkan? 

Inkonsistensi Sikap Jokowi, Kini Pakai APBN Bangun Kereta Cepat

Share: Waskita Lepas Total Saham Tol Cibitung-Cilincing Demi Kurangi Beban Utang