Seorang perempuan warga negara Indonesia (WNI) menjadi korban tewas dalam insiden penembakan salah sasaran di San Antonio, Bexar County, Texas, Amerika Serikat (AS). Insiden itu terjadi pada Selasa (4/10/2022) dini hari, sekitar pukul 00:30 waktu setempat.
Korban WNI: Melansir laporan Indonesia Lantern, media komunitas Indonesia di AS, korban diketahui bernama Novita Kurnia Putri atau Vita Brazil (25). Ia menerima berondongan tembakan ketika tengah mengetik di depan laptopnya. Tembakan tersebut sejumlah bagian wajahnya yang membuatnya langsung tewas di tempat.
“Korban terkena tembakan beruntun dari luar rumah,’’ kata Sheriff Javier Salazar kepada wartawan lokal KSAT.com.
Korban dua: Sementara korban wanita lainnya berusia 41 tahun yang tengah menyewa rumah tak jauh dari lokasi, kini tengah dirawat di ruang darurat rumah sakit setempat.
Pelaku: Petugas kepolisian tiba beberapa saat setelah tembakan senjata otomatis terdengar di sekitar kawasan Bexar County. Pengejaran terhadap pelaku langsung dilakukan dibantu helikopter polisi, kedua pelaku tertangkap di jalan bebas hambatan 151 dan Acme Road. Pelaku merupakan dua remaja berusia 14 dan 15 tahun.
“Kini pelaku kriminal mudah mendapatkan senjata,” kata Salazar.
Ditahan: Kedua remaja yang kini ditahan di Bexar County Juvenile Detention Center itu dikenai dua tuduhan, yakni pembunuhan dan penyerangan berat dengan ancaman hukuman mati atau hukuman seumur hidup.
Dugaan kuat menyebutkan, kedua remaja itu salah sasaran, sehingga menghujani rumah Novita Brazil dan tetangganya di kawasan Far Westside, Bexar County, dengan serentetan tembakan. Belum diketahui, siapa sebenarnya yang menjadi sasaran mereka.
Seratus selongsong peluru ditemukan di dekat kediaman korban. Sementara dua senjata otomatis yang diduga hasil curian dari salah satu mobil tengah diselidiki.
Baca Juga:
2 WNI di Malaysia Terancam Denda Rp333 Juta karena Racuni Merpati
Cerita WNI Korban Penyekapan di Kamboja: Disetrum, Dipukul hingga Tak Digaji