Isu Terkini

Polisi Ungkap Empat Rekening Indra Kenz Berisi Uang Puluhan Miliar

Muhammad Fadli — Asumsi.co

featured image
ANTARA FOTO/Reno Esnir/foc

Bareskrim Polri memblokir empat rekening Indra Kusuma alias Indra Kenz. Nominal uang di rekening tersangka afiliator Binomo itu mencapai miliaran rupiah. 

“Sudah kami blokir, ada empat rekening yang kami blokir. Uangnya ada di situ puluhan miliar,” kata Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Brigjen Whisnu Hermawan kepada wartawan, Selasa (3/1/2022). 

Aliran dana: Whisnu mengatakan pihaknya saat ini sedang mendalami aliran dana. Bahkan ia menyebut bakal menelusuri aliran dana Indra Kenz hingga orang terdekat dari laki-laki kelahiran 1996 tersebut. 

“Nanti kalau sudah kami buka dan kita akan kembangkan juga kepada orang-orang terdekat. Siapa yang mencicipi atau menerima uang hasil tindak pidana pencucian uang pasti akan kena, orang terdekatnya,” ujarnya.

Polisi hati-hati: Pihak kepolisian menggandeng Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) untuk mengungkap aliran dana. Kendati demikian, Whisnu mengaku pihaknya sangat berhati-hati dalam menyita atau memblokir aset Indra Kenz.  

Polisi kini sudah mengajukan surat penyitaan aset Indra Kenz ke pengadilan. 

“Harus hati-hati ini, barang bukti itu keterkaitan tidak, seperti mobil, mobil beli di mana, uangnya di mana, rumah, rumah itu harus izin dulu penetapan. Sudah diberi ada penetapan dari pengadilan negeri baru kita sita kan gitu. Jangan sampai kita salah dalam masalah administrasi penyidikan,” kata Whisnu. 

Status tersangka: Indra Kenz sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh polisi. Indra Kenz disebut pernah mempromosikan aplikasi Binomo hingga banyak orang tertarik hingga merugi. Ia ditetapkan sebagai tersangka usai diperiksa selama kurang lebih 7 jam di Bareskrim Mabes Polri pada Kamis (24/2/2022).

Baca Juga:

Indra Kenz Jadi Tersangka di Kasus Binomo, Langsung Ditahan

Status Kasus Binomo Indra Kenz Naik ke Penyidikan

Indra Kenz Minta Maaf Pernah Promosikan Binomo Legal

Share: Polisi Ungkap Empat Rekening Indra Kenz Berisi Uang Puluhan Miliar