Isu Terkini

Kronologi Anggota Bhayangkari Buat Arisan Bodong Tipu 126 Korban

Joko Panji Sasongko — Asumsi.co

featured image
Antara Foto

Seorang istri polisi di Kalimantan Selatan menjadi tersangka kasus arisan online yang merugikan 126 orang. 

Kerugian ditaksir mencapai Rp2,7 miliar. Bisa bertambah jika ada korban baru yang melapor.

Buat Arisan 2017: Seorang istri polisi berinisial RA membuat arisan online sejak 2017. Kala itu, promosi dilakukan di media sosial untuk menarik pengikut. 

Iming-iming yang dijanjikan tergolong besar. Jika ada yang memilih slot Rp10 juta, dijanjikan mendapat Rp13.500.00. Kemudian, pengikut bisa mendapat Rp40 juta jika ikut slot Rp30 juta.

Namun pada kenyataannya, banyak orang yang merasa tertipu dan dirugikan hingga melapor ke polisi.

Ratusan Korban: Satu per satu korban melapor ke Polres Banjarmasin karena merasa dirugikan. Setidaknya sudah ada 126 korban yang melapor.

Dari laporan yang telah masuk, kerugian ditaksir mencapai Rp2,7 miliar.

Jadi Tersangka: Polres Banjarmasin lalu melakukan penyidikan dan menetapkan istri polisi berinisial RA menjadi tersangka. 

Wanita istri dari anggota Polres Banjarmasin itu kini ditahan sejak Senin kemarin (21/2/2022) untuk kepentingan penyidikan.

“Kita kenakan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) juga biar habis semua hartanya dimiskinkan kembali, harapan kami juga uang korban bisa dikembalikan,” Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana Atmojo Martosumito mengutip Antara. 

Kini Ditangani Polda: Kasus yang melibatkan polwan dalam arisan online itu kini ditangani Polda Kalsel. Bukan lagi Polresta Banjarmasin. 

“Atas perintah pimpinan, kasusnya sekarang ditangani Polda agar tidak menimbulkan ekses negatif kecurigaan segala macam dari pelapor lantaran tersangka istri polisi,” kata Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Mochamad Rifa’i. (alg)

Judul berita diubah karena terjadi kekeliruan dari semula ‘Kronologi Polwan Buat Arisan Bodong Tipu 126 Korban’. Redaksi meminta maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan.

Baca juga:

​Istri Polisi Jadi Tersangka Arisan Bodong Rugikan Miliaran Rupiah di Kalsel

Jejak Pelarian Briptu Christy: Hilang 3 Bulan, Ditangkap di Hotel Grand Kemang 

Kasus Nurhayati jadi Tersangka, KPK Koordinasi dengan Aparat

Share: Kronologi Anggota Bhayangkari Buat Arisan Bodong Tipu 126 Korban