Luar Jawa

Kecelakaan Maut di Balikpapan, Truk Tronton Blong Tabrak Belasan Kendaraan

Thomas — Asumsi.co

featured image
Ilustrasi/Antara

Kecelakaan maut melibatkan truk tronton dan belasan kendaraan terjadi di turunan simpang Muara Rapak, Balikpapan, Kalimantan Timur, Jumat (21/1/2022) sekitar pukul 06.15 Wita. Polisi mengatakan kecelakaan itu menewaskan lima orang di TKP, sedangkan 13 orang lainnya luka berat, dan satu orang dalam keadaan kritis.

Diduga blong: Menurut rekaman CCTV, terlihat truk menabrak kendaraan lainnya yang sedang karena lampu merah. Polisi menduga truk tronton itu mengalami rem blong.

Menurut Dirlantas Polda Kaltim Kombes Sony Irawan, laju kendaraan truk menabrak kendaraan hingga sekitar 100 meter.

Korban dievakuasi: Kecelakaan maut itu mengakibatkan beberapa mobil dan sepeda motor terlindas oleh truk tronton. Polisi masih melakukan evakuasi korban dan evakuasi kendaraan yang terlibat laka lantas.

Sopir diamankan: Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Yusuf Sutejo mengungkapkan kecelakaan beruntun yang terjadi di turunan simpang Muara Rapak, Balikpapan, Kalimantan Timur, sudah dalam penanganan pihak kepolisian.

“Sopir sudah diamankan di Polresta Balikpapan saat ini sedang menjalani pemeriksaan dan pendalaman,” katanya.

Baca Juga:

Fakta Kecelakaan Flyover Pesing: Motor Langgar Aturan Hingga Pengendara Mobil Jadi Tersangka

Kecelakaan Laura Anna, Gaga Muhammad Divonis 4,5 Tahun dan Denda Rp10 Juta

Berkas Perkara Lengkap, Sopir Vanessa Angel Segera Disidangkecelakaan lalu lintas,

Share: Kecelakaan Maut di Balikpapan, Truk Tronton Blong Tabrak Belasan Kendaraan