Politik

DPR Usir Komnas Perempuan dari Rapat: Telat dan Tak Beretika

Joko Panji Sasongko — Asumsi.co

featured image
ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

Pimpinan Komisi III DPR mengusir Komnas Perempuan dari rapat yang digelar pada hari ini, Kamis (13/1/2022).

Pimpinan rapat menganggap Komnas Perempuan datang telat dan tak punya etika.

Usir Komnas Perempuan: Wakil Ketua Komisi III DPR Desmond Mahesa gusar dengan perwakilan dari Komnas Perempuan yang hadir dalam rapat. 

Pasalnya, mereka tidak datang tepat waktu. Desmond lantas meminta mereka untuk keluar dari ruang rapat. 

“Komnas Perempuan silakan keluar, kita rapat jam 10.00 WIB. Silakan keluar,” kata Desmond. 

Dianggap tak beretika: Desmond juga kesal dengan gelagat perwakilan Komnas Perempuan yang langsung masuk ruangan saat rapat tengah berlangsung. 

Desmond menyatakan bahwa pihak yang telat menghadiri rapat sebaiknya tidak langsung masuk ruangan demi menghormati forum yang sudah berjalan. 

“Langsung duduk enggak ada etikanya. Harusnya izin dulu. Lain kali datang tempat waktu, dan jangan langsung nyelonong,” ucap Desmond. 

Sempat tolak keluar: Ketua Komnas Perempuan Andy Yentriyani sempat memberikan alasan kenapa datang telat. Dia mengaku sudah mengikuti rapat via online sebelum datang langsung ke DPR. 

Selain itu, dia juga menyebut Komnas Perempuan ada agenda yang tak bisa ditinggal pada Pukul 10.00 WIB tadi.

“Kemudian ada persoalan yang tidak mungkin kami elak tapi saya sudah mengikutinya sejak awal,” kata Andy. 

Setelah itu, para perwakilan Komnas Perempuan keluar dari ruangan rapat Komisi III DPR.

Baca juga:

Minggu Depan, Puan Sahkan RUU TPKS jadi RUU Inisiatif DPR 

KPAI: Adopsi Boneka Arwah Lebih Populer Dibanding Adopsi Anak Terlantar 

KPK OTT Bupati Penajam Paser Utara Abdul Gafur Mas’ud

Share: DPR Usir Komnas Perempuan dari Rapat: Telat dan Tak Beretika