Isu Terkini

Korban Pelecehan Seksual Unsri Bertambah, Pelaku 2 Orang

Tesalonica — Asumsi.co

featured image
ANTARA/M Riezko Bima Elko P

Korban pelecehan seksual yang dilakukan oleh dosen Universitas Sriwijaya berinisial R bertambah. Korban termasuk dari alumni,  yang telah melapor ke pihak Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Ikatan Alumni (IKA) Unsri.

Seperti diberitakan Antara, aktivis pusat pembelaan hak-hak perempuan, Women`s Crisis Centre-WCC Palembang, Sumatera Selatan siap membantu mahasiswi Universitas Sriwijaya (Unsri) yang diduga menjadi korban pelecehan seksual atau pencabulan oknum dosennya.

Dua pelaku, empat korban: Berdasarkan data perkembangan penanganan kasus pencabulan yang dilakukan penyidik Subdit 4 Remaja, Anak dan Wanita (Renakta) Ditreskrimum Polda Sumsel, mahasiswi Unsri yang menjadi korban dugaan pelecehan seksual oleh oknum dosennya bertambah, dari awalnya hanya satu orang kini menjadi empat orang.

Awalnya satu korban tercatat sebagai mahasiswi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan (FKIP) melaporkan oknum dosen berinisial A, kemudian berkembang ada tiga mahasiswi lainnya dari Fakultas Ekonomi (FE) Unsri melaporkan oknum dosen berinisial R.

Mahasiswi yang menjadi korban pencabulan yang diduga dilakukan oleh dua oknum dosen tersebut jika ingin memulihkan traumanya bisa diberikan pendampingan oleh tim WCC.

Sejauh ini, empat mahasiswi Unsri yang melapor ke Polda Sumsel karena diduga menjadi korban pelecehan seksual/pencabulan oleh dua oknum dosennya.

Dikutip dari Sindonews, Polda Sumsel baru menerima tiga laporan mahasiswi Unsri berinisial C, F, dan D yang melaporkan dosen R atas dugaan pelecehan seksual yang dialami para mahasiswi tersebut.

Sudah dilakukan sejak 2014: Ketua Tim Koalisi Penghapusan Kekerasaan Seksual Unsri dan IKA Unsri, Yan Iskandar mengatakan bahwa ada sekitar tujuh orang mahasiswi Unsri dan Alumni Unsri lainnya yang mau melaporkan oknum dosen R atas kasus pelecehan.

Pengakuan beberapa korban aksi serupa sudah dilakukan R sejak tahun 2014. Saat kejadian di tahun 2014 kasus tersebut sudah pernah dimediasi oleh salah satu dosen terkait. Namun, sayangnya dosen tersebut justru seperti dipojokan.

Kumpulkan barang bukti: Yan mengatakan timnya akan segera melaporkan ke polisi apabila semua berkas lengkap. Saat ini timnya tengah mengumpulkan barang bukti dan modus yang diduga dilakukan terhadap 7 orang tersebut.

Segera buat laporan: Sementara itu, Kasubdit IV Remaja, Anak dan Wanita (Renakta) Ditreskrimum Polda Sumsel, Kompol Masnoni, mengimbau untuk mahasiswi Unsri yang menjadi korban pelecehan untuk segera membuat laporan polisi. (zal)

Baca Juga:

Share: Korban Pelecehan Seksual Unsri Bertambah, Pelaku 2 Orang