Isu Terkini

Puluhan Ribu Jiwa Masih Mengungsi Imbas Banjir di Sintang

Antara — Asumsi.co

featured image
ANTARA FOTO/Abraham Mudito

Badan Nasional Penanggulangan Bencana menyatakan puluhan ribu orang masih mengungsi akibat banjir di Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat. Seluruh warga tersebut kini berada tenda-tenda pengungsian yang dibangun BPBD setempat.

Jumlah pengungsi: Melansir Antara, BNPB menyampaikan banjir masih merencam 12 kecamatan di Sintang. Jumlah warga mengungsi akibat bencana itu sebanyak 10.381 kepala keluarga atau 33.221 jiwa.

Lokasi pengungsian: Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengatakan warga yang mengungsi tersebar di 32 pos pengungsian yang dioperasikan BPBD setempat. Pos pengungsian tersebut didukung 24 dapur umum yang dioperasikan tim gabungan di bawah komando BPBD Kabupaten Sintang

Situasi banjir: BNPB menyampaikan banjir masih merendam belawan kelurahan di Sintang, sejak 21 Oktober 2021. Namun, jumlah dibit air dilaporkan mulai menurun sejak beberapa hari terakhir.

Status: Pemerintah daerah telah memperpanjang status tanggap darurat untuk bencana banjir, angin puting beliung, dan tanah longsor hingga 16 November 2021.

Banjir masih tinggi: Satgas penanganan bencana Sintang menyatakan belum ada tanda-tanda debit air turun secara signifikan sejak tiga pekan banjir. Bahkan, kawasan hulu seperti Serawai, Ambalau, Kayan Hulu, dan Kayan Hilir sedang banjir besar.

“Jadi kita wajib waspada, karena informasi BMKG dan BNPB bahwa puncak La Nina pada Januari-Februari 2022 mendatang,” ucap Ketua Satgas Penanganan Bantingsor Sintang Yosepha Hasnah.


Baca Juga:

Share: Puluhan Ribu Jiwa Masih Mengungsi Imbas Banjir di Sintang