Arab Saudi berencana membangun pusat olahraga musim dingin di tengah padang pasir. Kawasan yang digadang-gadang menjadi pusat olahraga terbesar di negara tersebut, dinamakan Trojena.
Dibangun di Daerah Pegunungan: Melansir Daily Star Kamis (9/2/2023), Trojena dikabarkan akan dibangun sejauh 48 kilometer di daerah pegunungan Sarawat, pantai timur Laut Merah yang suhunya 10 derajat lebih rendah dibanding tempat lain di Arab Saudi.
Fasilitas Olahraga Lain: Dengan fasilitas olahraga air, kesehatan, hiking, dan jalur sepeda gunung. Rencananya akan dibuka pada 2026. Pihak otoritas setempat menyebutkan, Trojena merupakan bagian dari proyek pembangunan kota pintar sepanjang 177 kilometer yang disebut NEOM.
“Arena ini sebagai bagian pembangunan kota pintar, sepanjang 177 kilometer yang disebut NEOM,” ujar otoritas setempat.
Biaya Pembangunan: Trojena diproyeksikan sebagai tempat berlangsungnya Asian Winter Games 2029.Pihak otoritas setempat juga menyebutkan, pembangunan kota pintar ini menggelontorkan dana pembangunan hingga ratusan miliar pound sterling, sekaligus menjadi kawasan pemukiman penduduk. “Biayanya mencapai 400 miliar pound sterling dan menampung lima juta penduduk,” lanjut mereka.