Isu Terkini

Erick Thohir Positif Covid-19

Muhammad Fadli — Asumsi.co

featured image
ANTARA/Dokumentasi Kementerian BUMN/pri.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir positif covid-19, Selasa (1/3/2022). Hal itu diungkap Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga.

Tetap bekerja: Arya mengatakan meski terpapar covid-19, Erick Thohir tetap bekerja seperti biasa. Namun, dengan menghindari kontak fisik dengan orang lain. 

“Iya benar positif (COVID-19) dan ini rapat rapat terus dilakukan. Sampai tadi juga masih rapat terus dari pagi ya. Barusan juga dengan saya masih berkomunikasi dengan sangat lancar,” terang Arya.

Kondisi baik: Arya memastikan kondisi Erick Thohir baik. Hal itu membuat Erick masih bisa menyelesaikan pekerjaanya sebagai Menteri BUMN. 

“Jadi oke ya, jadi nggak ada masalah dan sangat fit gitu. Rapatnya sudah pasti pakai vicon (video conference) lah dan oke dan baik baik kondisinya,” ujar Arya.

Kasus covid-19: Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan melaporkan kasus harian covid-19 pada hari ini. Menurut data terkini, ada 24.728 kasus baru. Kasus terbanyak melanda Jawa Barat dan DKI Jakarta. 

Dengan penambahan 24.728, total kasus covid-19 di Indonesia menjadi 5.589.176. Sebanyak 15.484 kasus di antaranya kasus aktif. Sementara itu, pasien sembuh pada hari ini sebanyak 39.887 kasus. Total kasus sembuh Indonesia menjadi 4.901.302.

Baca Juga:

Panglima TNI Positif COVID-19, Rapim TNI-Polri 2022 Dibuka KSAL 

Kasus Covid-19 Turun Jadi Kunci Pertumbuhan Ekonomi

Jokowi Minta Keluarga TNI-Polri Tak Undang Penceramah Radikal

Share: Erick Thohir Positif Covid-19