Isu Terkini

Duduk Perkara Wayang Haram Versi Khalid Basalamah Lalu Dikritik PDIP

Joko Panji Sasongko — Asumsi.co

featured image
Antara Foto

Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono mengkritik Ustaz Khalid Basalamah yang menyebut wayang sebagai sesuatu yang haram. 

Potongan video Basalamah menyampaikan itu sudah beredar luas di media sosial. 

Wayang dianggap haram: Khalid Basalamah menyebut wayang termasuk hal yang dilarang dalam Islam. Pernyataan itu ia sampaikan saat menjawab pertanyaan salah satu jemaah di salah satu acara. 

“Kalau memang itu peninggalan nenek moyang kita, mungkin kita bisa kenang dulu oh ini tradisinya orang dulu seperti ini,” kata Khalid dalam video yang beredar. 

“Tapi kan bukan berarti harus dilakukan sementara dalam Islam dilarang. Kita sudah Muslim, harusnya kita tinggalkan,” tambahnya.

Kritik PDIP: Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono menjelaskan bahwa peran wayang sangat penting dalam penyebaran Islam di Indonesia di masa silam. Sejak dulu, kata dia, budaya dan agama bisa berjalan beriringan di tengah masyarakat. 

“Dalam banyak literasi sejarah pun kita bisa temukan fakta, bahwa Seni Tradisi Wayang telah menjadi salah satu media penyebaran Islam di Nusantara, khususnya bagi masyarakat Sunda di Jawa Barat,” kata dia mengutip Antara. 

Ono yang juga Anggota Komisi IV DPR RI mengatakan sebagaimana diketahui wayang berperan besar dalam membentuk masyarakat di nusantara dan khususnya di Jawa Barat.

Pengaburan sejarah: Ono menduga ada upaya mengaburkan sejarah peradaban Indonesia. Menurutnya, itu dilakukan dengan memanipulasi kesadaran kolektif masyarakat.

Dia menyayangkan jika benar ada pihak yang ingin mengeliminiasi budaya warisan leluhur. Padahal, budaya tersebut sangat mempengaruhi corak masyarakat Indonesia hingga saat ini. 

“Saat ini kita sudah diinvasi budaya bangsa lain sehingga menjadi ironis jika kita justru mendegradasi seni tradisi nusantara yang sangat beragam dan kaya,” kata dia. (alg)

Baca juga:

BNPT Harap Ormas Gencar Vaksinasi Ideologi Pancasila ke Warga 

Menag Anggap Teroris Seperti Omicron: Harus Ditangkap

Sosialisasikan Kemudahan Belanja Saham, Kaesang Promosikan Aplikasi Saham Rakyat

Share: Duduk Perkara Wayang Haram Versi Khalid Basalamah Lalu Dikritik PDIP