Keuangan

Sosialisasikan Kemudahan Belanja Saham, Kaesang Promosikan Aplikasi Saham Rakyat

Admin — Asumsi.co

featured image
Ilustrasi: ANTARA News/Ida Nurcahyani

Aplikasi Saham Rakyat by Samuel Sekuritas Indonesia (Saham Rakyat) secara resmi diluncurkan untuk ponsel pintar pada Selasa (8/2/2022). Melalui aplikasi yang mensosialisasikan kemudahan belanja saham itu, ditargetkan pertumbuhan investor ritel Indonesia akan semakin bertambah.

Berawal dari pemikiran Kaesang Pangarep dan Kevin Hendrawan yang ingin menyederhanakan dua proses utama dalam berinvestasi di pasar saham, yaitu belajar saham dan belanja saham, aplikasi ini pun diciptakan hingga akhirnya bisa mulai diunduh melalui App Store dan Google Play Store mulai hari ini.

Aplikasi Saham Rakyat juga sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK dan Bursa Efek Indonesia (BEI).

Kevin Hendrawan, Founder Komunitas Saham Rakyat, menyatakan aplikasi Saham Rakyat by Samuel Sekuritas tersebut dapat membuat minat belanja saham investor ritel meningkat sehingga anggota komunitas sekaligus pengguna aplikasinya menjadi 1 juta investor ritel pada akhir tahun ini.

Perlu diketahui, saat ini jumlah anggota komunitas Saham Rakyat sekitar 160.000 investor ritel.

Menurut Kevin Hendrawan, banyak investor pemula yang berubah menjadi trader atau pelaku pasar saham harian. Trading saham sendiri dapat membuat trader mendapatkan kesempatan untuk meraih untung karena pergerakan harga saham yang cukup fluktuatif.

“Untuk memastikan keamanan aset dan transaksi, trading saham yang digunakan perlu tersertifikasi dan berada di bawah pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK),” kata Kevin Hendrawan, dalam acara peluncuran aplikasi Saham Rakyat by Samuel Sekuritas, Selasa (8/2/2022).

Dengan kampanye #DariAwamJadiPaham, aplikasi itu menyederhanakan penggunaan bahasa pasar saham agar lebih mudah dipahami para ­first-time traders.

“Investasi saham menjadi salah satu cara berinvestasi yang aman dan menguntungkan, melalui aplikasi ini, Saham Rakyat ingin menghapus stigma bahwa investasi saham itu rumit dipahami karena bahasa yang njelimet,” ucap Kaesang Pangarep, Brand Ambassador Saham Rakyat. 

“Melalui aplikasi ini, para warga cuan, sebutan untuk para pengguna aplikasi, bisa berkenalan dengan saham, belajar, dan berinvestasi saham dengan aman,” tambah Kaesang.

Menurut Kaesang, pasar saham mendapatkan momentumnya di kalangan generasi muda selama 2 tahun terakhir. Berdasarkan hasil riset Katadata Insight Center, sebanyak 41,3 persen generasi milenial mengaku mulai membeli saham dalam 1-2 tahun terakhir. Sekitar 48,1 persen kelompok usia gen-Z juga mengaku telah membeli saham kurang dari 1 tahun terakhir.

Adapun beberapa fitur penting dalam aplikasi Saham Rakyat untuk mendukung kegiatan belanja saham para penggunanya, antara lain fitur saham favorite, fitur group chat, fitur keranjang belanja, fitur chat bantuan di dalam aplikasi, dan terutama fitur jual beli yang sangat mudah.

Fitur jual beli tersebut memungkinkan pengguna yang masih awam untuk bisa belanja saham tanpa perlu pusing memikirkan bid/offer karena harga yang ditampilkan Saham Rakyat adalah harga pasar ter-update. Posisi tersebut memungkinkan pengguna bisa langsung mendapatkan saham tersebut tanpa antri.

Fitur jual beli tersebut juga tidak membatasi adanya minimum saldo sehingga pengguna Saham Rakyat juga dapat mengatur sendiri nilai investasi saham awal yang ingin digunakan untuk berinvestasi.

Aplikasi Saham Rakyat versi Lite sudah bisa diunduh secara gratis melalui App Store atau Google Play Store mulai hari ini. Tahun ini, Saham Rakyat juga akan segera meluncurkan aplikasi versi pro bagi mereka yang sudah berpengalaman dalam jual beli saham. Saham Rakyat diharapkan dapat membantu penggunanya untuk berubah #DariAwamJadiPaham tentang saham.

Mengenal Saham Rakyat dan Samuel Sekuritas Indonesia

Saham Rakyat merupakan komunitas saham yang didirikan oleh Kaesang Pangarep dan Kevin Hendrawan pada bulan Agustus 2020. Saham Rakyat berdiri karena kecintaan keduanya terhadap pasar modal.

Sejak pertama kali berdiri, Saham Rakyat mendapat begitu banyak tanggapan baik dari berbagai kalangan di Indonesia. Tak heran, Saham Rakyat by Samuel Sekuritas bertransformasi menjadi sebuah platform “Belanja Saham” pertama di Indonesia seiring dengan perkembangannya yang begitu pesat dan signifikan di awal tahun 2022.

Saham Rakyat by Samuel Sekuritas mengajak seluruh Rakyat Indonesia untuk mulai “Belanja Saham” dengan berbagai kemudahan yang ditawarkan. Sudah saatnya seluruh Rakyat Indonesia terbuka terhadap Investasi Saham.

PT Samuel Sekuritas Indonesia telah berdiri sejak tahun 1992. Dengan lebih dari 30 tahun pengalaman di Pasar Modal Indonesia, Samuel Sekuritas merupakan mitra bagi para investor saham yang terpercaya, resmi, dan berizin OJK.

Share: Sosialisasikan Kemudahan Belanja Saham, Kaesang Promosikan Aplikasi Saham Rakyat