Seorang warga Pekanbaru diduga cemburu hingga membakar tempat istrinya bekerja, yakni di kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Riau.
Sejauh ini kepolisian sudah menangkap yang bersangkutan untuk diperiksa lebih lanjut.
Bakar kantor: Berdasarkan keterangan kepolisian, warga berinisial IY membakar sofa yang ada di lantai 2 kantor Bappeda Provinsi Riau pada Selasa kemarin (1/2/2022). Api sempat membubung hingga keluar gedung.
Pemadam kebakaran lekas datang hingga api berhasil dipadamkan sebelum merembet ke bagian gedung lainnya. IY juga sempat merusak fasilitas lain yang ada di kantor Bappeda Provinsi Riau.
“Yang dibakar adalah sebuah sofa di lantai dua. Info dari saksi menyebutkan bahwa pelaku juga membawa bensin,” kata Kapolresta Kombes Pol. Pria Budi mengutip Antara.
Akibat cemburu: Mulanya, IY curiga dengan sang istri yang mengaku pergi bekerja di hari libur Imlek. IY lantas mendatangi kantor Bappeda Riau seraya membawa 10 liter bensin jenis Pertalite.
Saat datang ke kantor Bappeda Riau, dia tidak mendapati istrinya yang mengaku bekerja. IY lantas meluapkan kekesalannya dengan membakar sofa di gedung tersebut.
“(Pelaku) Bukan pegawai di sini, melainkan kenal dengan salah seorang di sini sehingga punya akses masuk,” kata Kapolresta Kombes Pol. Pria Budi
Langsung ditangkap: Polresta Pekanbaru menangkap IY setengah jam usai kebakaran terjadi. IY ditangkap di kediamannya.
Sejauh ini pihak kepolisian menduga ada faktor cemburu di balik aksi yang dilakukan IY. Meski demikian, Polresta Pekanbaru masih mendalami faktor lain dengan memeriksa IY. (alg)
Baca juga:
Kronologi Habib Cabul Ditangkap di Jatim, Warga Sempat Kepung Polisi