Isu Terkini

Aktor Ukraina Tewas Ditembak Militer Rusia

Muhammad Fadli — Asumsi.co

featured image
Facebook Odesa International Film Fetival

Aktor Ukraina, Pasha Lee tewas dalam baku tembak antara tentara Ukraina dan militer Rusia di Kota Irpin, Minggu (6/3/2022). Pasha tewas tertembak pasukan Rusia. 

Wajib militer: Laki-laki berusia 33 tahun itu mendaftar ke dalam Pasukan Pertahanan Teritorial Angkatan Darat Ukraina. Ia bergabung ke dalam pasukan Ukraina sejak hari pertama invasi Rusia. 

Pasha diketahui memang tengah menjalani wajib militer. Kabar tewasnya Pasha disampaikan Kepala Persatuan Jurnalis Nasional, Serhiy Tomilenko dalam Facebook

“Dari hari pertama perang, dia pergi berperang untuk Ukraina dan sekarang dia meninggal di Irpin, di mana pertempuran sengit sedang berlangsung dengan penjajah Rusia,: ujar Tomilenko. 

Viral: Kabar tewasnya Pasha juga diunggah Odesa International Film Festival. Dalam keterangan foto mereka menulis Pasha tewas akibat penembakan oleh penjajah Rusia. 

“Kami menyerukan kepada komunitas dunia untuk membantu Ukraina dalam perang melawan Rusia dan menghentikan perang. Kami mendesak Anda untuk segera menutup langit di atas Ukraina dan terus memboikot bioskop Rusia,” ujar Odes dikutip dari Facebook.

Sebelum meninggal: Pasha Lee sempat mengunggah foto dirinya menggunakan pakaian militer. Dalam beberapa unggahan terakhirnya Pasha meminta Ukraina untuk bersatu. Ia juga menceritakan bagaimana kondisinya di tengah peperangan.

“Selama 48 jam terakhir ada kesempatan untuk duduk dan mengambil gambar bagaimana kita dibom, dan kita tersenyum karena kita akan mengatur dan semuanya akan menjadi UKRAINA WE ARE WORK!!” ujar Pasha. 

Dilansir dari Facebook Odesa, Selama hidupnya, Pasha Lee dikenal sebagai seorang aktor, penyanyi dan komposer sulih suara dan film Ukraina yang terkenal. Ia bermain di teater “Koleso”, membintangi film dan iklan. 

Di antara karya-karyanya di bioskop adalah film “Shtolnya” (2006) dan “Shadows of Unforgotten Ancestors” (2013) oleh Lyubomyr Levytsky, “Zvychayna sprava” oleh Valentyn Vasyanovych (2012), “The Fight Rules” oleh Oleksey Shaparev (2016) , “Pertemuan teman sekelas” oleh Valentyn Shpakov (2019) dan lainnya.

Baca Juga:

Rusia Tawarkan Jalan Evakuasi Warga Sipil di 5 Kota Ukraina

Presiden Zelensky: Tuhan Tak Akan Mengampuni Rusia

Gereja di Zavorychi Ukraina Terbakar Usai Diserang Rusia

Share: Aktor Ukraina Tewas Ditembak Militer Rusia