Isu Terkini

Gagal SBMPTN, Coba 4 Jalur Ini Supaya Kamu Bisa Tetap Kuliah!

Winda Chairunisyah Suryani — Asumsi.co

featured image

Pengumuman SBMPTN 2018 udah resmi dibuka pada Selasa, 3 Juli 2018. Murid-murid SMA yang baru lulus dan mendaftar Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) pada 8 Mei 2018 kemarin, udah bisa liat hasil pengumumannya di situs resmi SBMPTN.

“Pengumuman hasilnya awalnya melalui internet pada hari ini jam 17.00 WIB, tapi panitia telah sanggup menyampaikan jam 15.00 WIB,” kata Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) M. Nasir saat jumpa pers di kantor Kemenristekdikti, Senayan, Jakarta, Selasa, 3 Juli.

Perlu kalian tahu, bahwa ada 860.001 peserta SBMPTN, tapi yang lolos hanya 168.831 orang aja. Perguruan Tinggi Negeri (PTN) sendiri memang menjadi tujuan yang sering dijadikan pilihan banyak calon mahasiswa. Selain lebih murah, PTN masih dianggap lebih baik dibandingkan dengan Peguruan Tinggi Swasta.

Lalu, gimana nih dengan nasib 691.170 peserta yang enggak lolos SBMPTN?

Coba Ikut Tes Mandiri

Jalur mandiri adalah istilah yang digunakan oleh masyarakat buat menyebut tes penerimaan mahasiswa baru dengan sistem dan aturan dari masing-masing perguruan tinggi negeri di Indonesia. Kalau misalnya SBMPTN dilaksanakan secara serentak, jalur mandiri ini tergantung dari jadwal masing-masing PTN-nya.

Sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2010, pelaksanaan jalur mandiri ini diadakan setelah berlangsungnya SBMPTN. Jenis tes jalur mandiri inipun beragam, ada yang hanya berpacu dengan hasil nilai SBMPTN, ada juga yang melakukan tes tertulis.

Tapi, biasanya PTN yang buka jalur mandiri ini bakalan menarik biaya kuliah lebih mahal. Jadi, buat kalian yang mau masuk PTN dengan jalur mandiri, perlu dipikirkan dulu masalah kesanggupan biaya yang harus dikeluarkan.

Tes SBMPTN Tahun Depan

Buat yang enggak kuat dengan biaya kuliah jalur mandiri, kalian masih bisa ikut tes SBMPTN tahun depannya. Sebab, buat murid SMA yang baru lulus tahun ini, berarti kalian masih punya dua kesempatan lagi untuk ikut tes SBPTN.

Sambil menunggu tahun depan, kalian bisa ikut les atau bimbingan belajar. Dengan durasi satu tahun itu, kalian harus benar-benar manfaatin waktu, belajar soal-soal SBMPTN hingga memahami teori-teori yang belum dimengerti.

Vokasi dan Politeknik

Kalau kalian enggak bersedia nganggur kelamaan buat nunggu tes SBMPTN tahun depan, kalian masih bisa masuk ke Politeknik Negeri. Pendidikan vokasi di politeknik juga bisa jadi pilihan kok buat ngelanjutin pendidikan. Tinggal pilih tingkat pendidikan sampai D3 atau D4.

Sama seperti PTN, Politeknik Negeri juga punya beberapa jalur pendaftaran, ada PMDK-PN, PMDK Mandiri, UMPN, dan lainnya. Untuk Ujian Masuk Politeknik Negeri (UMPN) biasanya ada seleksi tes tulis.

Cari Beasiswa

Kalau ingin segera mengejar gelar sarjana, kalian bisa coba cari perguruan tinggi swasta yang menyediakan beasiswa. Dengan begitu, anggapan bahwa PTS itu mahal bisa kalian tangkis. Selain itu, dengan beasiswa kalian juga bisa lebih bangga dengan diri kalian.

Lagipula, ada lho, beberapa jurusan unggulan yang dimiliki PTS dan bisa bersaing dengan PTN. Bahkan, ada juga beberapa jurusan yang tidak dimiliki PTN, tapi ada di PTS. Jadi, jangan pandang kampus swasta sebelah mata ya!

Share: Gagal SBMPTN, Coba 4 Jalur Ini Supaya Kamu Bisa Tetap Kuliah!