Politik

Relawan Ganjar-Mahfud Galakan Sosialisasi Untuk Wujudkan Pemilih Cerdas dan Kritis

Admin — Asumsi.co

featured image
Edukasi pemilih cerdas oleh relawan Ganjar (Sumber: Istimewa)

Pemilu merupakan sarana kedaulatan rakyat untuk memilih anggota legislatif hingga eksekutif. Masyarakat diberikan hak dan ruang yang sama untuk berpartisipasi pada pesta demokrasi 2024.

Untuk mewujudkan pemilih cerdas, aktif, dan kritis, sukarelawan Ganjar-Mahfud Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar “Sosialisasi Pentingnya Menjadi Pemilih Cerdas” di Wilayah Kelurahan Pejarakan Karya, Kecamatan Ampenan, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Kamis (28/12/23).

Koordinator Wilayah Srikandi Ganjar NTB, Yuni Eka Fitri mengungkapkan kehadiran pemilih yang cerdas, aktif, dan kritis sangat diperlukan, untuk mendorong terwujudnya penyelenggaraan pemilu 2024 yang berkualitas.

“Penting banget jadi kita sebagai generasi, mengawal pemilu 2024 harus memberikan edukasi juga kepada masyarakat awam jangan cuma akademisi praktisi yang hanya tau tentang pemilih cerdas, masyarakat awam pun wajib mengetahui bagaimana menjadi pemilih cerdas,” kata Eka di lokasi.

Eka menyebut para peserta dalam kegiatan ini adalah kalangan emak-emak dan perempuan milenial.

Masih ada waktu bagi masyarakat untuk melakukan penelusuran rekam jejak para calon pemimpin pilihan seperti latar belakang, keluarga, pendidikan, pencapaian, visi misi, dan bukti nyata kontribusi kepada rakyat.

Masyarakat juga perlu memperkuat literasi digital, dan melakukan filterisasi informasi secara mandiri sebagai bentuk proteksi diri terhadap berbagai isu yang ada serta tepat dalam menentukan pilihan.

“Karena sekarang sudah terlalu banyak hoaks yang tersebar di media sosial, di WA grup jadi kita memberikan edukasi biar tidak terlalu percaya atas berita hoaks,” ungkap Eka.

Minasirin (44) salah satu peserta mengapresiasi langkah loyalis Ganjar-Mahfud untuk mengedukasi masyarakat seberapa pentingnya edukasi politik dan partisipasi menggunakan hak pilihnya.

“Oh pasti dong (antusias). Sangat-sangat bagus dan kami senang (ada sosialisasi seperti ini),” kata Minasirin.

Baca Juga:

Di Hadapan Ribuan Santri Al Khoziny, Mahfud MD Ungkap Kunci Sukses Kehidupan : Jujur dan Jangan Korupsi

Relawan Ganjar-Mahfud Hadirkan Bazar Beras Murah Bagi Warga Lombok Tengah

Ribuan Pesilat Deklarasikan Dukungan untuk Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024

Share: Relawan Ganjar-Mahfud Galakan Sosialisasi Untuk Wujudkan Pemilih Cerdas dan Kritis