Isu Terkini

Kapolsek Komodo Pukuli Satpam Bank Usai Ditegur Pakai Helm Saat Masuk ATM

Manda Firmansyah — Asumsi.co

featured image
Ilustrasi/Divisi Humas Polri

Kapolsek Komodo AKP, Ivans Drajat dilaporkan memukul sekuriti BRI, Guido Andre Sadi (21). Pemukulan disebabkan karena merasa tidak terima ditegur saat masuk ke ruang anjungan tunai mandiri (ATM), dalam kondisi mengenakan helm.

Guido menyebutkan, lokasi ATM tempatnya berjaga itu berjarak sekitar 100 meter dari Polsek Komodo yang terletak di Desa Nggorang, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Ivans, kata dia datang menggunakan sepeda motor dan langsung masuk ke ruangan ATM tanpa melepas helm. Padahal, ada aturan dilarang pakai helm kalau masuk ke ruang ATM.

“(Saya memperingatkan) Pak, kalau mau masuk ke ATM jangan pakai helm, kasih keluar helm (lepas helm). Dia tidak kasih keluar helm. Awalnya kasih keluar terus pakai lagi. Terus dia bilang aman saja. Habis itu saya tinggalkan mesin ATM masuk ke dalam (kantor BRI) mau ikut briefing,” ujar Guido melalui keterangan persnya, Rabu (13/9/2023).

Usai melakukan briefing, beberapa anggota polisi datang ke kantor BRI memanggil Guido untuk menemui Ivans di kantornya. Saat hendak meminta izin ke pimpinannya untuk berangkat ke kantor Polsek Komodo, Ivans tiba-tiba muncul dan memaki Guido. 

Selanjutnya, ia mengatakan Ivans memukulnya di sepanjang jalan dari lokasi ATM sampai kantor Polsek Komodo. Bahkan, Ivan terus menganiaya hingga di ruang tahanan Polsek Komodo.

“Tiba-tiba Kapolsek (Ivans Drajat) datang bilang ‘Sini kau, dia tarik saya. Habis tarik, langsung pukul. Sepanjang jalan sampai kantor (Polsek Komodo) kena pukul terus di bagian rahang sama muka. Sampai di kantor dia bawa saya ke ruangan sel, di situ lebih parah saya dipukul. Pukul di ruangan sel pakai tangan, di pipi pakai sandal juga,” tutur Guido.

Ia mengaku sempat berlutut meminta maaf kepada Ivans untuk menghentikan penganiayaannya. Nahas, Ivans enggan menggubrisnya. 

“Dia (Ivans) bilang gara-gara kamu (Guido), saya punya ATM blokir. Bapak, kalau saya ada salah, saya minta maaf, terus dia pukul terus pakai sandal, pakai tangan,” ucapnya.

Sementara itu, Ivans berdalih memukul Guido karena sedang terlalu banyak pikiran. Ia dalam kondisi emosional karena memikirkan kondisi orang tuanya yang sedang sakit.

“Bapak saya koma. Sudah dua minggu ini saya pikirkan beliau. Semoga Bapak saya baik-baik saja,” ujar Ivans.

Share: Kapolsek Komodo Pukuli Satpam Bank Usai Ditegur Pakai Helm Saat Masuk ATM