Isu Terkini

Dua Meninggal dan Puluhan Rumah Rusak Akibat Banjir Bandang di Kota Batu

Antara — Asumsi.co

featured image
ANTARA/Vicki Febrianto

Banjir bandang dilaporkan terjadi di Kota Batu, Malang, Jawa
Timur, Kamis (5/11/2021). Insiden itu menyebabkan korban jiwa dan puluhan rumah
rusak.

Kronologi: Dikutip dari Antara, banjir bandang terjadi
akibat hujan deras yang mengguyur Kota Batu, sekitar pukul 14.00 WIB. Akibatnya,
anak sungai Brantas mengalir sangat deras dan membawa material lumpur, batu,
dan potongan pohon.

BPBD Kota Batu melaporkan banjir bandang berdampak pada enam
wilayah, yakni Dusun Sambong, Desa Bulukerto; Jalan Raya Dieng, Desa Sidomulyo;
Dusun Beru, Desa Bulukerto; Desa Sumber Brantas, Kecamatan Bumiaji; Jalan Raya
Selecta, Desa Tulungrejo; dan Dusun Gemulo, Desa Punten.

Dampak: Laporan terakhir menyebut dua orang meninggal
dan 21 rumah rusak akibat peristiwa tersebut. Seorang korban yang meninggal merupakan
warga Kecamatan Bumiaji. Korban lainnya adalah laki-laki namun belum bisa
dikenali.

Kemudian, empat orang dilaporkan masih dinyatakan hilang
sampai saat ini.

Tanggap darurat: Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar
Parawansa mengatakan kondisi di Jawa Timur tengah memasuki masa tanggap darurat.
Penduduk yang tinggal di wilayah bantaran sungai juga akan dievakuasi.

Khofifah juga menyebut pemprov akan menyiapkan berbagai
fasilitas seperti dapur umum dan tempat-tempat pengungsian.


Baca Juga:

Share: Dua Meninggal dan Puluhan Rumah Rusak Akibat Banjir Bandang di Kota Batu