Isu Terkini

Buron, Polisi Minta Tersangka Penembakan di Tangerang Menyerahkan Diri

Ray Muhammad — Asumsi.co

featured image
Pixabay

Polisi terus memburu buronan kasus penembakan terhadap A,
orang yang disebut sebagai paranormal di Tangerang. Kabid Humas Polda Metro
Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus, mengultimatum tersangka yang berinisial Y ini
untuk menyerahkan diri maksimal 3×24 jam.

Motif Penembakan: Mengutip Antara, Yusri Yunus mengungkapkan
bahwa kasus yang melibatkan Y ini bisa dikategorikan sebagai pembunuhan
berencana terhadap A. Selain Y, tersangka lainnya yang berinisial M diduga
merupakan dalang dari kasus pembunuhan. Diduga motif penembakannya karena
dendam.

Tersangka M, kata Yusri, diduga menyimpan dendam karena
istrinya mengalami pelecehan yang dilakukan A pada 2010 lalu dan baru terungkap
pada 2019. Atas dasar tersebut, M kemudian menghubungi tersangka Y untuk dibantu
mencarikan eksekutor yang menembak A yang adalah S dan K.

Kronologi Penangkapan: M ditangkap polisi pada Kamis
(23/9/21) lalu. Sedangkan S dan K diamankan pada Minggu (27/9/21). Ketiganya
ditangkap di wilayah Serang, Banten saat berusaha melarikan diri ke Sumatera.

Atas perbuatannya, ketiga tersangka ini mendekam di Rumah
Tahanan Polda Metro Jaya untuk menjalani proses hukum. Mereka terancam jeratan
Pasal 339 tentang pembunuhan dan Pasal 340 KUHP dengan ancaman hukuman penjara
20 tahun atau seumur hidup dan atau hukuman mati.

Baca Juga: Tolak Penambangan, Warga Wadas Cemas Lihat Polisi Bersenjata Wara-wiri

Terima Bayaran: Berdasarkan temuan polisi, M memberikan uang
kepada S, K, dan M sebagai bayarannya. S dan K dilaporkan menerima imbalan
sebagai eksekutor penembakan sebesar Rp50 juta. Y selaku penghubung antara M
dengan para eksekutor menerima bayaran Rp10 juta.

Kantongi Identitas: Yusri meminta Y yang kini berstatus
sebagai tersangka kasus penembakan ini untuk menyerahkan diri. Tim gabungan
Polda Metro Jaya dan Polres Metro Kota Tangerang, kata dia, telah mengantongi
identitas Y dan saat ini tengah melakukan pengejaran ke lokasi persembunyian.

“Kami sudah tahu identitasnya, kami akan terus mengejar
yang bersangkutan,” kata dia.

Share: Buron, Polisi Minta Tersangka Penembakan di Tangerang Menyerahkan Diri