Luar Jawa

Jarak Pandang di Pekanbaru Terbatas Imbas Kabut Pekat

Manda Firmansyah — Asumsi.co

featured image
ANTARA/Riski Maruto/22

Gedung Kantor Pusat Bank Riau Kepri (BRK) di Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru pada Kamis (4/8/2022) pukul 06.30 WIB menghilang dari pandangan. 

Dikepung kabut: Insiden itu terjadi karena suasana Ibu Kota Provinsi Riau diselimuti kabut. Berdasarkan pantauan, hampir seluruh wilayah Kota Pekanbaru juga diselimuti kabut tebal. Dilansir dari Antara, penyebab kabut tebal adalah kelembaban udara karena Kota Pekanbaru diguyur hujan semalaman. 

Dari kejauhan, Gedung BRK dan sejumlah gedung tinggi di pusat Kota Pekanbaru tidak terlihat karena jarak pandang tertutup kabut tebal. Para pengguna kendaraan juga terpaksa menyalakan lampu agar terlihat oleh pengendara yang lain.

Diguyur hujan: Dalam beberapa hari ini cuaca di Kota Pekanbaru sering dilanda hujan. Imbasnya, meningkatkan kelembaban udara dan menyebabkan sensasi dingin. Khususnya, pada malam hingga pagi hari. Sementara cuaca berkisar 24-25 derajat celcius.

Kabut asap karhutla: Sebelumnya, Kota Pekanbaru juga pernah diselimuti kabut. Namun, waktu itu kabut yang menyelimuti Riau adalah kabut asap karena kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Riau. Kabut asap dengan aroma bau asap bekas kebakaran tercium menyengat pada Senin (2/3/2021) sore hingga Selasa (2/3/2022) pagi. 

Badan Meterologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mendeteksi adanya 16 titik panas (hotspot) yang terpantau di Riau pada Selasa (2/3/2022) pukul 06.00 WIB. Sebanyak 16 titik hotspot itu tersebar di 6 kabupaten/kota di Riau.

Baca Juga:

Geger Langit di AS Mendadak Hijau 

Duduk Perkara Kemunculan Busa di Sungai Surabaya 

Jemaah Haji Terancam Bahaya Imbas Perubahan Iklim

Share: Jarak Pandang di Pekanbaru Terbatas Imbas Kabut Pekat