Teknologi

Catat! 44 HP Ini Tak Bisa Lagi Pakai WhatsApp

Ray Muhammad — Asumsi.co

featured image
Pixabay

WhatsApp mengumumkan bahwa aplikasi perpesanan tersebut tak lagi bisa digunakan untuk gawai yang masih menggunakan sistem operasi lawas. Kebijakan ini bakal mulai berlaku per 1 November 2021.

Sistem Operasi Terbatas: Melansir Entrepreneur, pembaharuan aplikasi WhatsApp akan dilakukan secara terbatas, sehingga tak lagi tersedia pada sistem operasi versi Ice Cream Sandwich atau Android 4.0.4 ke bawah.

Sedangkan untuk iPhone, WhatsApp tak bisa digunakan lagi untuk sistem operasi iOS 9 ke bawah. Hanya perangkat dengan iOS 10 atau terbaru yang masih menggunakan aplikasi ini beserta fitur-fiturnya.

“Kami menyediakan dukungan dan menyarankan untuk menggunakan perangkat berikut ini: Ponsel Android yang menjalankan OS 4.1 dan yang lebih baru, iPhone yang menjalankan iOS 10 dan yang lebih baru, dan ponsel tertentu yang menjalankan KaiOS 2.5.1 yang lebih baru, termasuk JioPhone dan JioPhone 2,” demikian di sampaikan WhatsApp melalui situs resminya.

Cek Sistem Operasi: Pastikan untuk mengecek sistem operasi gawai yang kalian gunakan masih bisa untuk menggunakan aplikasi ini. Ikuti langkah-langkah berikut untuk mengetahuinya di ponsel Android:

Masuk ke menu “Pengaturan”. Pilih “Tentang Ponsel” kemudian cek  keterangan “Versi Android” untuk mengetahui sistem operasi yang tersedia saat ini.

Bila masih bisa melakukan pembaharuan sistem operasi, maka silakan diperbaharui dan pastikan sistem operasi yang tersedia masih bisa untuk menggunakan WhatsApp.

Baca Juga: Eksklusif bersama Facebook: WhatsApp Nggak Menyadap Data Pribadi

Sementara itu, buat pengguna iPhone bisa dicek dengan langkah-langkah berikut ini: Masuk ke menu “Pengaturan”, Pilih “Pembaharuan Software”. Maka akan muncul sistem operasi yang tersedia saat ini.

Bila masih bisa melakukan pembaharuan sistem operasi, maka silakan diperbaharui dan pastikan sistem operasi yang tersedia masih bisa untuk menggunakan WhatsApp.

Daftar Gawai Tak Bisa Pakai WhatsApp Lagi: Ada 44 gawai yang mulai 1 November nanti tidak bisa lagi menggunakan aplikasi yang ada di bawah naungan grup Facebook ini, antara lain:

  • ​Samsung: Galaxy Trend Lite, Galaxy Trend II, Galaxy SII, Galaxy S3 mini, Galaxy Xcover 2, Galaxy Core and Galaxy Ace 2.
  • LG: Lucid 2, Optimus F7, Optimus F5, Optimus L3 II Dual, Optimus F5, Optimus L5, Optimus L5 II, Optimus L5 Dual, Optimus L3 II, Optimus L7, Optimus L7 II Dual, Optimus L7 II, Optimus F6, Enact ,
  • Optimus L4 II Dual, Optimus F3, Optimus L4 II, Optimus L2 II, Optimus Nitro HD and 4X HD, and Optimus F3Q.
  • ZTE: Grand S Flex, ZTE V956, Grand X Quad V987 and Grand Memo.
  • Huawei: Ascend G740, Ascend Mate, Ascend D Quad XL, Ascend D1 Quad XL, Ascend P1 S, and Ascend D2.
  • Sony: Xperia Miro, Sony Xperia Neo L, Xperia Arc S.
  • Alcatel: One Touch Evo 7
  • iOS: Apple iPhone SE, Apple iPhone 6S, dan Apple iPhone 6S Plus.
  • Lainnya: Archos 53 Platinum, HTC Desire 500, Caterpillar Cat B15, Wiko Cink Five, Wiko Darknight, Lenovo A820, UMi X2, Faea F1 and THL W8.

Gunakan Perangkat Baru: Bila gawai kalian sistem operasinya sudah mentok alias tidak lagi kompatibel menggunakan WhatsApp, maka disarankan untuk menggunakan perangkat baru yang sistem operasinya sesuai persyaratan.

Bila sistem operasi yang tersedia masih kompatibel untuk menggunakan aplikasi ini, maka hanya dapat digunakan dengan satu nomor telepon pada satu perangkat di satu waktu.

“Tidak tersedia opsi untuk mentransfer riwayat chat antarplatform, tetapi kami menyediakan opsi untuk mengekspor riwayat chat Anda sebagai lampiran email,” jelas whatsapp.

Cadangkan Percakapan: Jangan lupa untuk mencadangkan percakapan WhatsApp agar isi pensan yang ada di dalam aplikasinya tidak hilang dengan cara: Pilih dan masuk menu “Setelan”. Pilih “Chat/Percakapan. Kemudian pilih “Cadangan Percakapan.”

Nah, jangan lupa buat cek sistem operasi di ponsel kalian ya, supaya bisa tahu ketersediaan pembaharuan WhatsApp. Jangan sampai tiba-tiba kaget karena aplikasinya sudah enggak bisa dibuka lagi atau sering force close karena sistem operasinya sudah tidak kompatibel.

Share: Catat! 44 HP Ini Tak Bisa Lagi Pakai WhatsApp