Isu Terkini

Polisi Duga Pemilik Binomo Ada di Indonesia

Muhammad Fadli — Asumsi.co

featured image
ANTARA/DOK VOI.

Penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri menduga pemilik aplikasi Binomo berada di Indonesia. Namun, ia mengamini bawa server Binomo diduga berada di luar negeri

Penyelidikan: Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus, Bareskrim Polri Brigjen Pol Whisnu Hermawan mengungkap pihaknya tengah menyelidiki payment gateway alias saluran pembayaran yang digunakan dalam transaksi Binomo. Menurutnya, saluran untuk pembayaran di aplikasi Binomo diduga berada di Indonesia. 

“Kami lagi mencoba pendalaman terhadap payment gateway-nya karena itu semua ada di Indonesia,” ujar Whisnu dikutip Antara. 

Selain Indra Kenz: Whisnu mengatakan saat ini polisi juga masih menyelidiki kemungkinan adanya tersangka lain selain Indra Kesuma alias Indra kenz.

 “Ada dugaan bahwa (pemilik) Binomo tersebut adanya di Indonesia, artinya ada tersangka lain selain IK,” ujar Whisnu. 

Berdasarkan penyelidikan polisi, sebanyak 14 korban Indra Kenz mengalami kerugian hingga Rp25,6 miliar. Divisi Humas Polri Kombes Pol. Gatot Repli Handoko mengatakan polisi telah menyita mobil Tesla milik Indra Kenz. 

Selain Tesla, sejumlah barang bukti lain seperti bukti transfer bank, dokumen rekapitulasi, deposito, berkas akun YouTube hingga ponsel Indra Kenz turut disita. 

Kejar aliran dana: Sebelumnya, Kepala Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) Ivan Yustiavandana mengatakan pihaknya sedang mengusut aliran dana Binomo ke luar negeri.

“Jadi untuk Binomo, PPATK sudah bekerja sama dengan 5 Financial Intelligence Unit (FIU) di luar negeri, termasuk Karibia dan British Virgin Island,” ujar Ivan dikutip dari Antara. 

Ivan mengatakan penelusuran itu dilakukan untuk mencari harta para tersangka yang disembunyikan di luar negeri. Nantinya, hasil penelusuran akan diserahkan ke Bareskrim Polri untuk salah satu acuan penegakan hukum ke Indra Kenz cs. 

Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto menyebut pihaknya sudah menahan empat orang tersangka terkait investasi ilegal. dari para pelaku, polisi sudah menyita aset berupa tanah, mobil mewah dan rumah mewah. 

Baca Juga:

Pacar Indra Kenz Dijanjikan Uang Rp2 Miliar Hanya Dapat Rp10 Juta 

PPATK Kejar Aliran Dana Binomo ke British Virgin Island 

Kerugian 14 Korban Indra Kenz Capai Rp25,6 Miliar

Share: Polisi Duga Pemilik Binomo Ada di Indonesia