Budaya Pop

ARMY Galang Donasi untuk Driver Ojol, Imbas Banjir Pesanan BTS Meal

Ray Muhammad — Asumsi.co

featured image
Foto: Kitabisa BTS ARMY Indonesia

BTS Meal ramai menjadi perbincangan di media sosial dan ruang publik. Salah satu yang ramai diperbincangkan adalah antrean driver ojek online (ojol) yang mengular tak terelakkan saat hari pertama perilisannya, Rabu (9/6/2021), kemarin.

Antrean pengemudi ojol itu membuat ARMY, penggemar Bangtan Sonyeondan (BTS), tergerak menggalang donasi untuk mereka. Sama seperti saat menyerbu BTS Meal, ajakan donasi ini juga disambut ARMY dengan antusiasme luar biasa. 

Raih Hasil Donasi Ratusan Juta Rupiah

Penggalangan dana ini ramai digaungkan melalui situs Kitabisa.com. Hal ini seperti yang dilakukan oleh BTS ARMY Indonesia. Bahkan, donasi bertajuk “Sambut BTS Meal & BTS Anniv Dengan Berbagi” dibuka oleh mereka sehari sebelum BTS Meal dirilis.

“Dear ARMY, kami ingin ajak ARMY se-Indonesia untuk berbagi. Tgl 13 Juni kita akan ngerayain BTS Anniversary dan mulai 9 Juni, akan ada BTS Meal hasil kolaborasi BTS sama McDonald’s. Kali ini, mari kita berbagi untuk para driver ojol. @BTS_twt #BTS,” cuit akun Twitter @armyindonesiaa2

Melalui laman Kitabisa BTS ARMY Indonesia, diketahui telah terkumpul 10.674 donasi dengan perolehan uang mencapai Rp247.348.953 dari target Rp107.000.000. 

Hasil donasi ini rencananya bakal digunakan untuk membeli makan siang untuk para pengemudi ojek daring. Mereka menyebut para pengemudi ojek daring ini sebagai pahlawan karena telah memesan BTS Meal untuk ARMY.

“Yuk, rayakan BTS Anniversary dan kehadiran BTS Meal dengan berbagi makanan untuk para driver ojol. Jadi, saat kita menikmati makanan itu di rumah, para ojol juga menikmati makan siangnya. Kita semua jadi makan bareng ARMY, deh. Dengan berbagi, perayaan BTS Anniversary dan BTS Meal ini gak cuma bikin kita hepi, tapi juga bikin fangirling-fanboying kita jadi berkah!” demikian tertulis di keterangan donasi.

Mereka memastikan penyaluran donasi pada penggalangan dana ini akan dilakukan oleh Kitabisa bekerja sama dengan partner penyaluran di lapangan. BTS ARMY Indonesia bahkan menyampaikan penyaluran donasi secara berkala pada kolom “Kabar Terbaru” di laman yang sama. 

Berdasarkan kabar terbaru, dari total donasi yang terkumpul saat ini, Kamis (10/6/2021), baru saja dicairkan sekitar Rp 5.025.000 untuk membelikan paket makanan bagi pengemudi ojek daring yang antre di sekitar McDonald’s di daerah Yogyakarta.

Baca juga: Animo BTS Meal Tinggi Sampai Bikin Kerumunan, Kayak Apa Sih Rasa Saosnya? | Asumsi

“Pencairan Dana Rp 5.025.000 ke rekening BCA *** **** **** **** 1580 a/n NURUL SANTIKA AGHNA MARE. Rencana Penggunaan Dana Pencairan : Pencairan digunakan untuk pembagian paket makanan di sekitar McD Jogja (Jakal dan Jombor) pada tanggal 11 juni 2021,” jelas mereka.

Donasi Melebihi Target

Ada pula Vanessa Egas, salah satu ARMY yang juga membuka donasi lewat Kitabisa. Ia menggalang donasi untuk para driver ojek online yang telah bersedia mengambil order, menunggu, hingga mengantarkan pesanan BTS Meal buat para ARMY. 

“Hai ARMY, kenalin nama aku Egas, aku salah satu ARMY yang nunggu-nunggu banget BTS Meal. Seneng banget hari ini akhirnya bisa nikmatin BTS Meal,” kata Egas dalam keterangan penggalangan dananya.

Ia menjelaskan, turut menggalang donasi ini karena, saat sedang menikmati BTS Meal, dirinya membaca berbagai berita yang hilir mudik di media sosial soal pengendara ojek online mengantarkan paket BTS Meal buat ARMY.

“Ternyata di tengah kebahagiaan kita menikmati BTS Meal, ada banyak ojol yang harus berjuang untuk nganterin makanan spesial ini buat kita. Selain kasih tips untuk abang Ojol yang nganterin BTS Meal, aku jadi kepikiran buat ngasih sesuatu yang lebih buat mereka,” lanjut deskripsi donasi.

Egas mengaku terpikir caranya supaya para ARMY bisa membalas kebaikan para driver ojek daring yang antre berjam-jam demi mengantarkan pesanan BTS Meal. 

“Makanya, aku inisiatif bikin galang dana untuk kasih bantuan bagi abang ojol. Bantuan yang akan diberikan berupa makanan untuk abang ojol dan keluarganya.”

Penggalangan dana bertajuk “Dari ARMY untuk Ojol” ini telah terkumpul Rp25.205.709 dari target Rp 25.000.000 hingga Kamis (10/6/21) malam.

Donasi ini berhasil meraup 1416 donatur. Egas pun tak menyangka nilai donasi yang diraih bisa melebihi target yang ditentukan olehnya. 

Baca juga: Kolaborasi BTS dan McD, Siapa yang Diuntungkan? | Asumsi

“Aku mau ucapkan terima kasih untuk teman-teman ARMY atau bukan yang ikut donasi juga. Berkat kalian, angka donasi betul-betul naik, bahkan sudah melampaui target. Terima kasih juga yang sudah bantu share. Aku akan terus update pengeluaran donasinya,” tutur dia melalui tayangan video yang diterima Asumsi.co, Kamis (10/6/21).

Salah satu ARMY asal Malang, Jawa Timur, Dian Indah, mengaku tak mau ketinggalan untuk ikut serta dalam ramainya aksi donasi untuk para driver ojek online ini.  

Ia ikut berbagi rezeki dengan ikut serta dalam penggalangan donasi yang diselenggarakan ARMY Indonesia Festa di Kitabisa. Program donasi ini bernama “Sambut BTS Meal & BTS Anniv Dengan Berbagi.”

“Teman-teman ARMY yang aku follow di Instagram pada share itu. Aku ikutan saja. Mudah-mudahan berkah,” katanya saat dihubungi Asumsi.co, melalui pesan singkat.

Meski baru resmi bergabung ke dalam komunitas penggemar BTS, dan masih 1,5 tahun memproklamirkan diri sebagai ARMY, Indah menegaskan ARMY memang memiliki jiwa sosial dan solidaritas yang tinggi.

“Aku masih ARMY balita sebenarnya, dan bergabung dengan mereka, jadi semakin melihat betapa tingginya jiwa solidaritas mereka,” ujarnya.

Baca juga: Jatuh dan Bangun BTS Memulai Karier hingga Go International, Tercatat di Guinness World Record | Asumsi

Marketing Expert dari Inventure Consulting, Yuswohady, angkat bicara soal munculnya fenomena donasi untuk driver ojek online yang mengantarkan BTS Meal untuk ARMY.

Fenomena Organik

Yuswohady menilai fenomena donasi ini terjadi secara organik akibat viralnya BTS Meal, terutama soal ramainya antrean driver ojol yang akan memesan paket menu tersebut.

Viralnya BTS Meal, kata dia, berlanjut saat kerumunan tersebut menyebabkan gerai-gerai McDonald’s di berbagai wilayah Indonesia harus disegel karena dianggap melanggar protokol kesehatan. 

“Kemudian muncul viral baru, yaitu donasi untuk driver ojek online. Menurut saya, ini terjadi secara organik dan berkesinambungan karena adanya momen. Makanya momen itu penting. Viral donasi ini terjadi secara tak sengaja walaupun viralnya BTS Meal memang sudah direncanakan oleh McDonald’s,” terangnya saat dihubungi melalui sambungan telepon.

Ia pun mengapresiasi solidaritas para ARMY yang juga menunjukkan sikap penghargaan terhadap para driver ojek online sebagai sesama manusia.

Namun, ia menyayangkan langkah McDonald’s yang niatnya ingin menjaga protokol kesehatan dengan membatasi pembelian hanya bisa dilakukan lewat pesan antar, malah berujung pada masalah hukum.

“McDonald’s ini kan, planning mereka dalam penjualan BTS Meal sebenarnya bagus, hanya bisa lewat delivery sebagai channel. Cuma malah terkesan blunder, enggak sesuai seperti diharapkan karena muncul kerumunan ojek online yang tidak bisa dikendalikan,” pungkasnya.

Share: ARMY Galang Donasi untuk Driver Ojol, Imbas Banjir Pesanan BTS Meal