Penyanyi muda perempuan berbakat? Mungkin masyarakat Indonesia lebih banyak yang mengenal nama Raisa, dara yang kini berusia 27 tahun itu mulai dikenal publik setelah membawakan lagu berjudul Serba Salah. Namanya kian menjadi sorotan publik sehingga ia digadang-gadang menjadi diva pop Indonesia.
Tapi, lo tau enggak sih, kalau selain Raisa, ada juga penyanyi perempuan muda berbakat lainnya yang perlu kalian ketahui, siapa aja mereka?
Pendengar radio sejati pasti pernah dengar kan sama lagu ‘sweet-sweet talk’, lagu yang liriknya full English itu ternyata dinyayikan pertama kali oleh Sheril Sheinafia berkolaborasi dengan Rizky Febian dan Chadra Liow.
Sheryl ini usianya baru 21 tahun, tapi dia udah jago bermain macam-macam alat musik, seperti piano, gitar, drum, bahkan klarinet. Tapi perempuan kelahiran Jakarta, 4 Desember ini lebih sering tampil menyanyi sambil diiringi permainan gitarnya.
Sheryl juga pernah menjadi host acara musik. Salah satu yang paling khas dari penyanyi yang satu ini adalah caranya menari yang patut diacungi jempol. Ia juga bisa menulis lagunya sendiri, lho. Enggak kalah keren dari Raisa, kan?
Bagi yang update banget dengan dunia Instagram, harusnya kenal dengan pemilik akun bernama Cakecaine, yang punya nama asli Nadin Amizah. Perempuan yang berambut keriting ini punya suara yang khas, dan selalu menghiasi video-videonya dengan property unik seperti bunga-bunga yang memberi kesan aesthetic.
Nadin pernah bercerita lewat Instastory-nya kalau dulu dia enggak terlalu percaya diri, makanya sering mem-posting video bernyanyi hanya dengan background hitam aja. Tapi, setelah banyak respon positif, kini dia lebih pede meng-eksplore dirinya.
A post shared by Nadin Amizah (@cakecaine) on Mar 10, 2018 at 6:01pm PST
Di usianya yang belia, cewek kelahiran 2000 ini sudah berhasil perform di Djakarta Warehouse Project (DWP) 2017, lho guys. Ia tampil bersama DJ lulusan desain grafis Limkokwing University, Dipha Barus. Ia juga berhasil membawakan lagu All Good garapan Dipha Barus dan bisa masuk jadi tiga nominasi di AMI Award juga. Enggak kalah keren dari Raisa, kan?
Nama Gloria Jessica mulai dikenal sebagai kontestan ajang pencarian bakat The Voice Indonesia yang tayang di salah satu stasiun televisi swasta. Suaranya melegenda berkat penampilannya yang menyanyikan lagu berjudul A Sky Full Of Stars dan mendapatkan standing applause dari semua juri.
Dari penampilan itu, Gloria masuk sebagai salah satu penampilan knockout terbaik versi The Voice Global. Saat ini dirinya udah punya akun Youtube sendiri yang bertengger tulisan Vevo di dalamnya.
Selain bernyanyi, Gloria pun bisa memainkan alat musik seperti piano, gitar, dan ukulele.