Hiburan

Sederet Band dan Musisi Akan Manggung di MotoGP Mandalika 2022

Muhammad Fadli — Asumsi.co

featured image
ANTARA/HO via ITDC/pri

Sejumlah band dan musisi akan manggung di Pertamina Mandalika International Street Circuit pada 19 dan 20 Maret 2022. Mereka akan menggung untuk menghibur penonton MotoGP Mandalika 2022. 

Para musisi tanah air akan menggelar pertunjukan di setiap akhir pertandingan balapan. Panggung hiburan ini merupakan bagian dari rangkaian acara MotoGPTM 2022 ‘Pertamina Grand Prix of Indonesia’.

“Pertunjukan BNI Mandalika Music Vibes ini akan seru dan spektakuler,” ujar Dino Hamid, Project and Creative Director dari New Live Entertainment dikutip Antara.

Hibur penonton: Dino mengatakan semua pemegang tiket nonton MotoGPTM bisa langsung menyaksikan acara ini. Sementara untuk tiket, pihak penyelenggara hanya menjual tiket di outlet ticket box resmi.

“Selain menghadirkan musisi-musisi ternama yang akan menghibur dengan konsep spectacular stage, akan ada juga spot-spot keren yang ‘instagramable’ yang bisa digunakan untuk berswafoto atau selfie bersama teman dan kerabat,” sambung dia. 

Penampil: Dino mengungkap beberapa musisi dan band yang akan tampil yakni grup Padi Reborn, Maliq & D’Essentials, RAN, Samsons, Pamungkas, Feel Koplo dan Ninda Felina.

Tiket ludes: Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan tiket hari ketiga atau terakhir MotoGP Mandalika 2022 habis terjual. Ia pun mengapresiasi animo masyarakat Indonesia atas gelaran MotoGP.

“Tentu animo ini datang baik secara individu, komunitas, dan koorporasi. Terima kasih atas semua pihak yang terus bekerja keras selama satu pekan terakhir hingga tiket hari ketiga habis,” ujar Erick dikutip Antara.

Untuk diketahui, MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika akan berlangsung selama tiga hari. Pada hari pertama Jumat (18/3), para pembalap akan menjalani sesi latihan bebas. Kemudian pada Sabtu (19/3) dilanjutkan dengan kualifikasi. Adapun perlombaan akan berlangsung pada Minggu (20/3).

Baca Juga:

Enea Bastianini Raih Kemenangan Perdana di Seri Pembuka MotoGP 2022

Penonton MotoGP Sewa Rumah Warga Hingga Kamping Akibat Kehabisan Hotel di Mandalika

Gubernur NTB Bantah Isu ASN Wajib Beli Tiket MotoGP Mandalika 2022 

Share: Sederet Band dan Musisi Akan Manggung di MotoGP Mandalika 2022