Budaya Pop

Twitter Buka Peluang Semua Pengguna Punya Akun ‘Centang Biru’

Ramadhan — Asumsi.co

featured image

Guys, ada kabar gembira nih buat kalian anak Twitter. Kabarnya nih ya, Twitter katanya tengah berusaha agar semua penggunanya bisa memiliki akun Twitter yang terverifikasi dengan ditandai munculnya simbol ‘centang biru’ di ujung nama pengguna.

Seperti yang kita lihat di Twitter, tanda atau simbol ‘centang biru’ sendiri biasanya melekat dan digunakan untuk memverifikasi keaslian sebuah akun. Nah, sebagian besar simbol ‘centang biru’ itu banyak terdapat di akun Twitter milik publik figur, tokoh terkenal, sampai milik pemerintahan.

CEO Twitter, Jack Dorsey mengatakan dalam sebuah live streaming di Periscope, bahwa pihaknya ingin agar semua pengguna memiliki tanda ‘centang biru’ di akun Twitter mereka. Jack sepertinya bakal berusaha mengizinkan akun para penggunanya untuk diverifikasi.

“Saya ingin membuka verifikasi untuk semua orang. Jadi semua orang dapat memverifikasi dirinya sendiri dan kami tidak perlu lagi menghakimi pengguna lain,” kata Jack Dorsey melalui siaran langsung di Periscope, seperti dikutip dari The Verge, Jumat, 9 Maret.

Sayangnya, Dorsey tak menjelaskan lebih lanjut bagaimana proses mendapatkan verifikasi akun Twitter tersebut. Namun ia berharap, langkah tersebut (mendapatkan ‘centang biru’) dapat membuat pengguna merasa lebih aman untuk menyebarkan informasi yang penting.

Pengumuman soal peluang menjadikan semua pengguna memiliki simbol ‘centang biru’ yang dikeluarkan Dorsey merupakan upaya perusahaan untuk membuat Twitter lebih sehat. Selain itu juga, Twitter ingin memberantas akun palsu dan konten negatif.

“Kami punya banyak pekerjaan di depan, tidak akan semalaman. Kita akan bersikap terbuka sebisa mungkin,” ujar Dorsey.

Di sisi lain, Direktur Produk Twitter, David Gasca mengatakan bahwa terkadang simbol centang biru selama ini kerap disalahartikan.

“Selama ini, simbol tersebut dianggap sebagai dukungan Twitter untuk suatu akun, bukan itu yang kami maksud,” kata David Gasca.

Seperti diketahui, pertama kali Twitter menyertakan simbol ‘centang biru’ memang diberikan kepada publik figur besar, seperti selebriti. Namun akhirnya, perusahaan tersebut mulai memverifikasi tokoh dengan profil tinggi lainnya, termasuk wartawan.

Pada tahun 2016, perusahaan yang berbasis di San Francisco itu mengizinkan seseorang untuk meminta verifikasi, namun meminta pengguna memberikan alasan mengapa mereka menginginkan hal itu.

Share: Twitter Buka Peluang Semua Pengguna Punya Akun ‘Centang Biru’