Budaya Pop

Apa Kabar Is Setelah Hengkang Dari Payung Teduh?

Winda Chairunisyah Suryani — Asumsi.co

featured image

Mohammad Istiqamah Djamad atau yang dikenal dengan nama “Is Payung Teduh” kini bukan lagi personel band “Payung Teduh”. Di saat lagunya yang berjudul “Akad” tengah naik daun, Is justru memilih untuk keluar dari band yang membesarkan namanya itu. Salah satu alasannya, kata Is seperti pernah ditulis oleh Rollingstone.co.id, adalah karena band yang didirikan pada tahun 2007 itu mulai kehilangan jati dirinya karena terlalu banyak jadwal manggung dibanding membuat karya baru.

Tapi, meskipun udah keluar dari “Payung Teduh”, nama Is tetap punya ruang di hati penggemarnya. Ia juga tetap melanjutkan karirnya di bidang musik. Lalu, apa saja perubahan Is setelah hengkang dari Payung Teduh?

1. Ganti nama belakang

Is dikenal banyak orang karena band Payung Teduh yang bergenre keroncong-jazz. Pria kelahiran Makassar, 24 Januari 1984 ini dulunya punya peran penting di Payung Teduh. Ia merupakan seorang vokalis, gitaris, dan juga pencipta lagu. Hal itu tentunya menjadi salah satu alasan kenapa Is lebih dikenal dengan nama belakang “Is Payung Teduh”

Namun kini Is memperkenalkan nama belakangnya yang baru, yaitu Pusakata.

“Gue cari nama arti Pusakata, pusaka kata. Terus gue tanya ke orang tua gue, yang ternyata dalam (bahasa) Bugis, Makassar (penulisan Pusakata) dengan apostrof di belakangnya, itu artinya harta karun milik lu,” ujar Is seperti dilansir dari Kumparan.com pada 24 Februari.

“Buat gue jadi doa yang sangat kuat. Makanya nama Instagram gue enggak gue ubah, namanya tetap Pusakata. Karena gue yakin banyak kalimat-kalimat yang akan diceritakan dari kata-kata yang muncul dari Pusakata, Insya Allah,” ungkap Is.

2. Tetap bermain musik, tapi bersolo karir

Meskipun udah keluar dari Payung Teduh, bukan berarti Is berhenti bermain musik. Ia bahkan tetap tampil di panggung-panggung meskipun dirinya memutuskan untuk bersolo karir. Is juga berkomitmen bahwa untuk manggung, dirinya hanya akan tampil maksimal lima kali dalam satu bulan.

Salah satu penampilan Is yang pernah diunggah di akun Instagramnya adalah ketika pria berambut kribo ini menjadi bintang tamu di salah satu kompetisi musik yang digelar oleh merek alat musik ternama. Meskipun tampil solo, penampilan is kala itu diiringi juga oleh beberapa musikus yang terikat dengan brand alat musik tersebut.

Dalam keterangan fotonya, Is melontarkan pujian kepada acara tersebut sambil mengucapkan selamat kepada para pemenang kompetisi.

Terima kasih setinggi-tingginya untuk para sahabat dan guru buat saya mas @rsteven @dennychasmala @sadrach_lukas dan @rio_alief untuk pertunjukan yang elegan dan tetap asik hari ini. Saya bangga bisa bermusik dengan kalian semua mas-masku. Sehat dan sukses buat kita semua,” tulisnya dalam keterangan foto, Sabtu (27/1/2018).

3. Siap luncurkan single baru

Tak mau lama-lama vakum, ternyata saat ini Is tengah menyiapkan single solo pertamanya.

“Saya yakin jalan sendiri. Hampir satu bulan ini, sepanjang Januari, saya promo single ‘Kehabisan Kata’,” ungkap Is dikutip dari Liputan6.com pada 27 Januari.

Is menambahkan bahwa dalam waktu dekat, single terbarunya itu akan segera rilis.

“Maret awal atau minggu kedua gue akan rilis single pertama ‘Kehabisan Kata’. Untuk proyek ini gue enggak mau ngoyo. Gue sama sekali enggak mau dikejar-kejar target atau bikin target sendiri, terus puyeng sendiri, enggak,” katanya.

Lagu ini, kata Is, mengisahkan tentang rasa tidak ingin kehabisan kata, saat berbicara dengan orang yang disayang.

Share: Apa Kabar Is Setelah Hengkang Dari Payung Teduh?