General

Susunan Pengurus Inti Partai Golkar Pimpinan Airlangga Hartarto, Masih Ada Idrus Marham

Ramadhan — Asumsi.co

featured image

Partai Golkar akhirnya resmi memiliki struktur kepengurusan baru untuk periode 2017-2019. Ketum Golkar, Airlangga Hartarto, mengumumkan susunan pengurus inti Golkar tersebut pada hari ini, Senin (22/01) di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat. Dari struktur tersebut masih ada nama Idrus Marham, kok bisa ya guys?

Pengumuman kepengurusan ‘Golkar Bersih’ sendiri dibuka oleh Airlangga pada pukul 12.00 WIB. Menteri Perindustrian itu menjelaskan bahwa struktur pengurus yang baru yang diumumkannya itu dibentuk untuk menghadapi tahun politik 2019.

“Hari ini saya selaku Ketua Umum terpilih akan mengumumkan hasil revitalisasi kepengurusan anggota Golkar untuk mengerjakan tugasnya hingga periode 2019,” kata Ketum Partai Golkar, Airlangga Hartarto saat sambutan seperti dilansir Detikcom, Senin (22/01).

“Revitalisasi ini berfokus pada pemilu 2019. Jadi susunan strukturnya murni untuk menghadapi tahun politik 2019, dalam kegiatan pilkada Partai Golkar,” lanjut Airlangga.

Airlangga mengungkapkan bahwa terjadi perampingan organisasi yang sebelumnya 305 anggota menjadi 275 anggota saja untuk pengurus partai pada revitalisasi kepengurusan saat ini. Nah, dari jumlah tersebut, ada total 75 orang yang merupakan kader perempuan.

“Revitalisasi kali ini merampingkan, sebelumnya 305 pengurus sekarang jumlahnya 251, 75 di antaranya adalah pengurus perempuan. Revitalisasi ini secara spesifikasi target Partai Golkar di 2019 tentu meningkatkan elektabilitas. Ditargetkan range Partai Golkar antara 16-18%,” jelasnya.

Seperti pemberitaan Asumsi.co sebelumnya, posisi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Golkar sendiri akhirnya resmi diisi oleh kalangan militer. Yap, Letjen (Purn) Lodewijk Freidrich Paulus diangkat jadi Sekjen Golkar menggantikan Idrus Marham yang saat ini menjadi Menteri Sosial di Kabinet Kerja Jokowi-JK.

Lalu, bagaimana dengan posisi lainnya? Berdasarkan daftar susunan resmi pengurus Partai Golkar yang diterima Asumsi.co, nama Idrus Marham ternyata masih tetap berada di struktur kepengurusan partai.

Idrus sendiri dipercaya Airlangga Hartarto untuk mengisi posisi sebagai Kepala Koordinator Bidang Kelembagaan. Itu artinya Idrus merangkap jabatan sebagai Menteri Sosial dan juga pengurus Partai Golkar, sama seperti Airlangga yang merangkap sebagai Ketum Partai Golkar dan Menteri Perindustrian.

Dua nama yang sebelumnya masuk sebagai kandidat Ketua DPR RI pengganti Setya Novanto, Agus Gumiwang dan Aziz Syamsuddin kini dipercaya menjabat sebagai koordinator bidang (korbid) di kepengurusan Airlangga.

Berikut Susunan Pengurus DPP Partai Golkar Periode 2017-2019:

Ketua Umum: Airlangga Hartarto
Sekretaris Jenderal: Letjen (Purn) Lodewijk Freiderich Paulus
Bendahara Umum: Robert J Kardinal
Korbid Kepartaian: Ibnu Munzir
Wakil Korbid Kepartaian: Darul Siska
Korbid Pemenangan Pemilu (PP) Sumatera: Indra Bambang Utoyo
Wakil Korbid PP Sumatera: Ahmad Doli Kurnia
Korbid Pemenangan Pemilu Jawa-Kalimantan: Nusron Wahid
Wakil Korbid PP Jawa-Kalimantan: Mukhtarudin
Korbid Pemenangan Pemilu Wilayah Timur: Melkias Markus Mekeng
Wakil Korbid Pemenangan Pemilu Wilayah Timur: Andi Ahmad Dara
Korbid Penggalangan Khusus: Hajrianto Thohari
Wakil Korbid Penggalangan Khusus: Rizal Malarangeng
Korbid Perempuan dan Pemuda Inovasi Sosial: Agus Gumiwang Kartasasmita
Wakil Korbid Perempuan dan Pemuda, Inovasi Sosial: Heru Dewanto
Korbid Hankam dan Luar Negeri: Happy Bone Zulkarnain
Wakil Korbid Hankam dan Luar Negeri: Majyen (Purn) Handoko
Korbid Kesra: Roem Kono
Wakil Korbid Kesra: Jusuf Hamka
Korbid Ekonomi: Aziz Syamsuddin
Wakil Korbid Ekonomi: Drs. Ken Dwijugiasteadi
Korbid Kelembagaan: Idrus Marham
Wakil Korbid Kelembagaan: Kahar Muzakir
Korbid Pratama: Nurdin Halid

Share: Susunan Pengurus Inti Partai Golkar Pimpinan Airlangga Hartarto, Masih Ada Idrus Marham