Luar Jawa

Penampakan Mobil Ringsek Ditabrak Truk Tronton dalam Kecelakaan di Balikpapan

Thomas — Asumsi.co

featured image
ANTARA FOTO/HO/Novi A

Peristiwa kecelakaan maut melibatkan truk tronton bermuatan berat terjadi di lampu merah Simpang Rapak Jalan Sukarno-Hatta Balikpapan, Jumat (21/1/2022). Kecelakaan yang terjadi pada pukul 06.15 WIB itu diduga karena truk mengalami rem blong.

Tabrak belasan kendaraan: Truk merah beroda 10 dengan kapasitas angkut 21 ton itu menabrak enam kendaraan roda empat terdiri atas dua kendaraan pribadi, dua angkutan kota, dan dua pikap. Truk tronton bernomor KT-8534-AJ itu juga menabrak kendaraan roda dua berjumlah 14 unit.

Selain itu, truk bermuatan kontainer 20 feet dan berisi kapur pembersih air seberat 20 ton juga menabrak tiang lampu lalu lintas hingga roboh, dan meratakan pagar pembatas jalan sepanjang turunan itu.

Polisi telah mengamankan sopir dari truk bernomor KT-8534-AJ itu bernama Muhammad Ali (48), yang ditahan di Polres Balikpapan.

Jumlah korban sementara: Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo menyampaikan data terkini sementara korban meninggal dunia dalam kecelakaan maut itu.

“Mohon izin ralat update terakhir di lapangan yang meninggal dunia empat orang, satu orang masih kritis,” kata Dedi dikutip dari Antara, Jumat (21/1/2022).

Berdasarkan hasil koordinasi dengan Kabid Humas Polda Kalimantan Timur diperoleh data korban hingga pukul 11.54 WIB tercatat empat orang meninggal dunia, satu orang kritis, empat luka berat, dan 17 luka ringan. Adapun korban dievakuasi ke tiga rumah sakit (RS) rujukan, yakni RS Khanujoso, RS Beriman, dan RS Ibnu Sina.

Kirim tim analis: Kejadian yang menarik perhatian nasional ini membuat Mabes Polri menurunkan tim traffic accident analysis (TAA) Korlantas Polri ke TKP. Tim akan memastikan penyebab utama dari terjadinya peristiwa kecelakaan yang mengakibatkan empat orang meninggal dunia.

“Untuk back up pembuktian secara ilmiah penyebab kecelakaan menonjol tersebut yang mengakibatkan saat ini empat orang meninggal dunia dan 14 orang luka-luka,” kata Dedi.

Pengakuan sopir, rem blong: Sejauh ini, berdasarkan keterangan dari sopir truk tronton tersebut, kendaraan yang dikendarainya mengalami rem blong saat melintas di lampu merah Muara Rapak. Menurut sang sopir, Muhammad Ali, pompa angin rem tidak berfungsi sehingga menyebabkan terjadinya rem blong.

Adapun tujuan dari truk itu ialah Kampung Baru, Balikpapan Barat. Menurut keterangannya, Ali memilih rute Jalan Soekarno-Hatta atau yang biasa disebut warga sebagai Kilo. Tepat di depan Polres Balikpapan Utara, truk Ali kehilangan fungsi rem alias rem blong.

Setelah menabrak belasan kendaraan, truk masih melaju hingga melewati Simpangan Rapak dan Bundaran, dan baru berhenti di jalan samping Masjid Al Munawar.

Baca Juga:

Kecelakaan Balikpapan, Mabes Polri Kirim Tim Analis ke Lokasi

Keterangan Sopir Truk Penabrak Belasan Kendaraan di Turunan Rapak Balikpapan

Kronologi Truk Tronton Tabrak Belasan Kendaraan di Simpang Muara Rapak Balikpapan

Share: Penampakan Mobil Ringsek Ditabrak Truk Tronton dalam Kecelakaan di Balikpapan