Isu Terkini

Besok Deadline, Menteri Khofifah Baru Ajukan Surat Pengunduran Diri Hari Ini

Winda Chairunisyah Suryani — Asumsi.co

featured image

Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa sempat ngasih jawaban yang ngegantung saat ditanya masalah jabatannya di kabinet kerja. Pasalnya, Khofifah ingin maju dalam laga Pilkada Jawa Timur 2018. Namun pada akhirnya, hari ini (9/1) perempuan yang lahir di Surabaya 1965 itu ngirim surat pengunduran diri dari jabatannya sebagai menteri kepada Presiden Joko Widodo. Dalam surat itu ia juga memohon izin untuk ikut mencalonkan diri sebagai calon gubenur di Pilkada Jatim 2018.

“Insya Allah hari ini saya menyampaikan surat izin mendaftar dan mohon mengikuti proses kontestasi. Sekaligus jika sudah ditetapkan sah menjadi bakal calon gubernur, saya mohon diizinkan mengundurkan diri dari keanggotaan kabinet,”  kata Khofifah di kantor Wakil Presiden dikutip dari Kompas.com pada (9/1).

Keputusannya yang sudah bulat itu ternyata karena rencananya, besok (10/1), Khofifah bersama pasangannya, Bupati Trenggalek Emil Elestianto Dardak, akan mendaftarkan diri ke KPU Jatim.

Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla pun menyarankan agar Khofifah mundur karena pencalonannya sebagai calon gubernur merupakan bentuk rangkap jabatan yang tak mungkin dilaksanakan secara bersamaan.

“Kalau menjadi calon dia harus berada di Surabaya, Jawa Timur, keliling keliling,” jelas JK dilansir dari tribunnews.com pada (9/1) hari ini.

“Tapi, kalau calon harus keliling ke mana-mana. Mana mungkin bekerja sebagai menteri. Dua-duanya bisa gagal. Gagal laksanakan tugas kementerian dan gagal menjadi calon. Makanya mesti ada satu pilihan,” tambahnya.

Surat pengunduran itu sendiri diperkirakan akan diterima Presiden RI pada sore ini dan akan diputuskan segera setelah surat sudah sampai di meja Presiden.

Share: Besok Deadline, Menteri Khofifah Baru Ajukan Surat Pengunduran Diri Hari Ini