Budaya Pop

Hobi Nge-Vlog Sampai Twitteran, Apa Saja Jenis Ponsel Milik Pejabat Negara?

Winda Chairunisyah Suryani — Asumsi.co

featured image

Di sela-sela tumpukan pekerjaannya sebagai Presiden, Joko Widodo terlihat masih sanggup mampir di acara Rembug Nasional Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) Rabu (29/11) kemarin. Jokowi juga memberikan beberapa nasihat untuk para dosen di Ballroom Kencana Universitas Esa Unggul, Jakarta Barat itu.

Presiden RI yang menyukai musik Metallica ini meminta para dosen agar bisa se-update Google. Embah dari Jan Ethes ini memang sangat paham dengan fenomena kids jaman now yang bisa belajar di manapun dan kapanpun dengan kemajuan internet. Saat prosesi ngunduh mantu kemarin saja, Jokowi belajar menari tor-tor dari youtube. Oleh sebab itu, ia menekankan agar para dosen bisa lebih inovatif dengan mempelajari perkembangan IPTEK dan ilmu-ilmu baru.

Melek teknologi seperti saat ini tentunya tak akan jauh dari bantuan smartphone. Nah, kira-kira smartphone apa saja yang digunakan oleh para pejabat baik nasional maupun internasional? berikut daftarnya!

Muhammad Jusuf Kalla, Wakil Presiden RI ini sempat tertangkap kamera sedang memegang handphone bermerk Samsung dengan tipe S6 Edge. Foto yang diunggah oleh akun facebook Tomi Lembang ini menunjukan Kalla yang sedang mengabadikan gambar saat kunjungan ke Amerika Serikat. Samsung tipe S6 Edge ini pertama kali rilis di Indonesia pada tahun 2015 dengan harga Rp 12,5 juta. Hape milik Kalla memiliki spesifikasi OS Android 5.0 Lollipop, RAM 3 GB, pemindai sidik jari, serta kamera utama 16 megapixel.

“Papa” alias Setya Novanto yang masih hangat menjadi bahan pembicaraan juga pernah terlihat sedang menelepon menggunakan ponsel Samsung dengan jenis S7 Edge. Foto Papa yang katanya sedang berpura-pura menelepon ini menunjukan layar S7 Edge-nya yang ternyata masih dalam keadaan menyala. Padahal, sensor di atas layar ponsel yang rilis pada 2016 dan seharga Rp 10.999.000 ini seharusnya mati ketika speaker menempel dekat telinga. Dengan RAM 4 GB, ponsel milik Papa jauh lebih canggih dengan GPU 60% lebih bagus daripada milik Jusuf Kalla.

Donald Trump yang rajin berkicau di dunia Twitter ini pada saat dilantik sebagai Presiden Amerika Serikat tertangkap kamera masih menggunakan Samsung Galaxy S3 yang merupakan keluaran tahun 2013. Padahal sebenarnya, White House memiliki dua lembaga khusus untuk mengurusi alat komunikasi terbaik untuk Presiden AS. Pada tahun 2016, Trump pernah membuat tweet tentang dirinya yang menggunakan Samsung dan iPhone, tetapi dirinya sempat mengecam iPhone karena tidak bersedia memberikan info tentang teroris.

Joko Widodo. Yang pernah menonton vlog Jokowi pasti tidak asing lagi dengan kebiasaan Jokowi yang memegang handphone untuk merekam aktivitasnya. Ternyata, jenis ponsel Jokowi berbeda dari pejabat lainnya, ia menggunakan Himax Pure 3 yang merupakan produk anak negeri. Untuk harganya, ponsel nasionalis ini dibanderol Rp 2,5 juta. Hape ini sepertinya memang cocok untuk aktivitas Jokowi yang suka nge-vlog, dengan kamera beresolusi 13 MP yang bisa berputar 200 derajat, dan dilengkapi dengan fitur autofokus dan LED Flesh.

Nah, kamu sendiri lagi pegang hape jenis apa guys?

Share: Hobi Nge-Vlog Sampai Twitteran, Apa Saja Jenis Ponsel Milik Pejabat Negara?