Luar Jawa

Edy Rahmayadi Mau Ada Seribu Wanita Cantik di PON 2024

Joko Panji Sasongko — Asumsi.co

featured image
Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi (ANTARA FOTO/SEPTIANDA PERDANA)

Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi ingin ada 1.000 perempuan cantik untuk meramaikan acara Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI tahun 2024.

Diketahui, Sumatera Utara bakal menjadi tuan rumah penyelenggaraan pesta olahraga nasional itu bersama Provinsi Aceh. 

Seribu perempuan: Edy Rahmayadi ingin PON XXI tahun 2024 di Sumatera Utara diramaikan 1.000 perempuan cantik dengan mengenakan pakaian adat. 

Nantinya, para perempuan itu diberi tugas menyambut para tamu yang datang ke hotel. 

“Siapkan wanita-wanita kita yang cantik-cantik 1.000 orang. Cantik, tapi tak boleh disentuh. Boleh dipandang, tapi tak boleh disentuh,” kata Edy saat rapat bersama pimpinan organisasi perangkat daerah pada Jumat lalu (29/1). 

“Untuk apa dia? Ditempatkan di hotel untuk menerima tamu dengan pakaian adatnya,” sambungnya.

Persiapan matang: Edy pun ingin panitia mempersiapkan PON XXI 2024 di Sumatera Utara sematang mungkin. Baik dari fasilitas olahraga, kesehatan, pengamanan hingga penginapan. 

Mengenai hotel, Edy ingin pemilihan dilakukan seketat mungkin. Jangan sampai ada tamu atau kontingen yang barangnya hilang selama berada di Sumut. 

“Tak boleh main main. Jangan nanti hotel dipakai, hilang sepatu, hilang jam, betapa malunya kita. Hotel mana yang kalian siapkan? Termasuk kendaraannya,” kata Edy.

Percantik tempat wisata: Edy juga mau tempat-tempat wisata di Sumut dipersiapkan. Terutama lokasi yang kemungkinan besar dikunjungi para kontingen. 

Pengamanan pun perlu ditingkatkan. Termasuk pula soal askes menuju fasilitas kesehatan. Edy ingin semuanya dipersiapkan matang. 

“Rencanakan dari sarana dan prasarana untuk mendukung semua kegiatan. Kesehatan evakuasi, sampai berangkat ke rumah sakit. Rencana daerah wisata yang kemungkinan dikunjungi,” tutur Edy. (alg)

Baca juga:

Timnas Putri Babak Belur di Piala Asia, Pelatih Minta Maaf ke Masyarakat

Shin Tae-yong Marah, Sebut Performa Indonesia Tak Cerminkan Tim Tangguh 

Usai Direvitalisasi, Pengelola TMII Janji Tak Naikkan Tarif Tiket

Share: Edy Rahmayadi Mau Ada Seribu Wanita Cantik di PON 2024