Calon Gubernur Jakarta 02, Dharma Pongrekun menjanjikan untuk dapat membangun jembatan layang atau flyover dan underpass atau terowongan di Jakarta yang dirampungkan dalam tempo tujuh hari. Kedua infrastruktur itu sebagai solusi dari Dharma Pongrekun untuk menyelesaikan kemacetan di Jakarta.
“Bukan tujuh hari mengatasi kemacetan, tujuh hari di dalam membuat overpass jalan layang dan underpass. Jadi supaya menghindari adanya lampu merah di persimpangan-persimpangan jalan,” kata Dharma di Jakarta, pada Selasa (29/10/2024).
Dharma mengungkapkan bahwa terdapat teknologi yang bisa membangun kedua infrastruktur tersebut hanya dalam waktu sepekan.
Dharma mengaku telah memetakan sejumlah ruas jalan di Jakarta yang kerap menjadi titik kemacetan. Ia berjanji jika terpilih dalam Pilgub Jakarta 2024, dirinya akan segera mengeksekusi proyek pembangunan flyover dan underpass yang selesai dalam sepekan.
Sosok Dharma kerap menjadi sorotan lantaran acap kali melontarkan pernyataan yang kontroversial mengenai pandemi COVID-19. Dalam sejumlah kesempatan, mantan perwira Polri itu menuding pandemi COVID-19 sebagai agenda politik global.
Baca Juga:
Dharma Pongrekun Kembali Sebut Covid-19 sebagai Agenda Politik Global di Debat Kedua Pilgub Jakarta
Dalam Debat Pilgub Jakarta, Dharma Pongrekun Sebut Covid-19 Agenda Terselubung Asing
ELSAM: Warga Jakarta yang Kena Catut KTP Bisa Melawan, Dharma-Kun Bisa Dipidana