Isu Terkini

Dalam Debat Perdana: Pramono-Doel Janjikan 2 Hari Kerja di Kantor, 3 Hari di Rumah untuk Gen Z

Yopi Makdori — Asumsi.co

featured image
Calon Gubernur Jakarta 03, Pramono Anung/Streaming YT

Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur Jakarta 03, Pramono Anung-Rano Karno (Pramono-Doel) menjanjikan sistem kerja yang fleksibel buat generasi Z (Gen Z) atau Zoomers. Pramono-Doel menawarkan konsep Work From Anywhere (WFA) dengan skema dua hari bekerja di kantor dan tiga hari bekerja dari rumah

“Kalau saya menjadi gubernur Jakarta, maka program bekerja dari mana saja akan kami lakukan, dan untuk itu dua hari (bekerja) di kantor, tiga hari (bekerja) di rumah. Dan mereka (Gen Z) bisa bekerja dengan baik,” kata Pramono dalam sesi debat perdana Pilgub Jakarta 2024 di JI-EXPO Kemayoran, Jakarta, Minggu (6/10/2024) malam.

Janji ini dilontarkan mantan Sekretaris Kabinet itu ketika merespons pertanyaan Calon Gubernur Jakarta 01, Ridwan Kamil pada saat sesi tanya jawab dalam debat. Mantan Gubernur Jawa Barat itu menanyakan gagasan Pramono-Doel untuk mengatasi Zoomers yang terdampak PHK.

Jawaban Pramono kemudian berlandaskan pada pengalamannya saat menjabat sebagai Sekretaris Kabinet selama hampir 10 tahun. Selama itu, dirinya mempunyai pengalaman untuk mengatasi PHK terhadap Gen Z. Bahkan Pramono mengklaim bahwa taktiknya itu justru mendongkrak produktivitas para Gen Z yang bekerja di kementeriannya.

“Kami melakukan apa yang disebut dengan bisa bekerja dari mana pun. Kementerian Sekretaris Kabinet telah menerapkan itu dan hasilnya produktivitasnya betul-betul tinggi dan sangat memuaskan,” ujar Pramono.

Seperti diketahui, debat perdana cagub-cawagub dalam Pilgub Jakarta 2024 berlangsung di JiExpo Jakarta, pada Minggu (6/10/2024) pukul 19.00 WIB.

Debat bakal diikuti tiga pasangan calon (paslon), yakni Paslon 01, Ridwan Kamil-Suswono, Paslon 02 Dharma Pongrekun-Kun Wardana, dan Paslon 03, Pramono Anung-Rano Karno. Debat nanti malam mengangkat tema sumber daya manusia (SDM) dan transformasi Jakarta sebagai kota global.

Baca Juga:

Dalam Debat Pilgub Jakarta, Dharma Pongrekun Sebut Covid-19 Agenda Terselubung Asing

Visi Misi Cagub-Cawagub Jakarta yang Dipamerkan dalam Debat Perdana

Persiapan Pramono-Doel Jelang Debat Perdana Pilkada Jakarta

Share: Dalam Debat Perdana: Pramono-Doel Janjikan 2 Hari Kerja di Kantor, 3 Hari di Rumah untuk Gen Z