Politik

Profil Angga Raka Prabowo, Orang Dekat Prabowo yang Dilantik jadi Wamenkominfo

Yopi Makdori — Asumsi.co

featured image
Pelantikan Angga Raka Prabowo sebagai Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika (Wamenkominfo) [ujung kanan]/YT Sekretariat Presiden

Presiden Joko Widodo atau Jokowi resmi melantik Angga Raka Prabowo untuk mengisi jabatan Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika (Wamenkominfo) pada Kabinet Indonesia Maju (KIM). Pelantikan berlangsung di Istana Negara, Jakarta, pada Senin (19/8/2024).

Angga Raka Prabowo bukan hanya merupakan politisi Partai Gerindra, ia juga seorang loyalis Presiden terpilih sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

Ia juga dikenal sebagai orang dekat Prabowo. Hal itu terlihat lewat sikap Prabowo yang mempercayakan Angga Raka Prabowo untuk menjadi sekretaris pribadinya pada 2014-2017.

Loyalitas Angga Raka Prabowo kepada pimpinan Partai Gerindra itu bukan isapan jempol. Sejak awal berdirinya Gerindra pada 2008 silam, sampai melewati berbagai kekalahan pada pemilihan presiden, Angga Raka Prabowo tetap konsisten membersamai Prabowo di Gerindra.

Di struktur Gerindra, Angga Raka Prabowo dipercaya untuk mengisi jabatan Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) sekaligus Ketua Badan Komunikasi.

Nama Angga Raka Prabowo pernah menjadi sorotan pada 2018 silam, ketika atmosfer Pilpres 2019 mulai memanas. Kala itu ia tercatat sebagai Chief Executive Officer (CEO) Independent Observer, surat kabar berbahasa Inggris yang beredar di Indonesia. Independent Observer digunakan oleh Tim Prabowo Subianto-Sandiaga Uno untuk menjatuhkan citra Jokowi pada Pilpres 2019.

Nama dia kembali menjadi atensi publik pada 2021, ketika Prabowo selaku Menteri Pertahanan (Menhan) mengenalkannya sebagai Komisaris PT Teknologi Militer Indonesia (TMI). Sebabnya PT TMI tengah menuai sorotan publik karena dikabarkan menggarap proyek pengadaan Alat Pertahanan dan Keamanan Kementerian Pertahanan senilai ribuan triliun rupiah. Proyek tersebut diketahui bernilai sampai Rp1.760 triliun hingga 2024.

Pada gelaran Pilpres 2024, Angga Raka juga sempat menjabat sebagai Ketua Badan Komunikasi/Direktur Media Kampanye TKN Prabowo-Gibran.

Baca Juga:

Reshuffle Kabinet Jokowi: Lantik 3 Menteri Baru

Prabowo: Fungsi IKN Optimal 3 hingga 5 Tahun Lagi

MUI: Kebijakan Makan Gratis Prabowo-Gibran Program Tuhan, Mau Dilawan?

Share: Profil Angga Raka Prabowo, Orang Dekat Prabowo yang Dilantik jadi Wamenkominfo