Internasional

Petinggi Hamas Ismail Haniyeh Dibunuh di Iran

Yopi Makdori — Asumsi.co

featured image
Filckr/Joe Catron/Kepala Biro Politik Hamas, Ismail Haniyeh [tengah]

Kepala Biro Politik Hamas, Ismail Haniyeh telah dibunuh di Teheran, Iran berdasarkan laporan resmi Hamas yang dirilis pada Rabu (31/7/2024) pagi. Hamas mengatakan bahwa Haniyeh meninggal akibat serangan Zionis yang menarget penginapannya di Teheran.

Dilansir dari Middle East Eye, sejauh ini Israel belum berkomentar ihwal kabar tersebut. Kantor Berita Iran melaporkan bahwa salah satu pengawal Haniyeh juga terbunuh setelah kediaman mereka di ibu kota Iran itu menjadi sasaran serangan.

Dalam pernyataan lain, Garda Revolusi Iran mengatakan bahwa mereka akan menyelidiki insiden tersebut.

“Kami sedang mempelajari dimensi insiden kematian Haniyeh di Teheran,” sebut pernyataan Garda Revolusi Iran.

Haniyeh melakukan perjalanan ke Teheran untuk menghadiri pelantikan Presiden Iran Masoud Pezeshkian pada Selasa (30/7/2024) kemarin.

Kelompok Houthi di Yaman mengecam pembunuhan tersebut dan mengatakan dalam sebuah pernyataan yang menuding aksi itu sebagai bentuk terorisme.

“Pembunuhan Haniyeh adalah kejahatan teroris dan pelanggaran hukum yang mencolok,” kata kelompok tersebut.

Sejak dimulainya perang Israel di Gaza, lebih dari 60 anggota keluarga Haniyeh tewas dalam serangan Israel, termasuk saudara perempuannya, tiga putranya, dan tiga cucunya.

Pada bulan April, ia berkata, “Melalui darah para martir dan penderitaan mereka yang terluka, kita menciptakan harapan, kita menciptakan masa depan, kita menciptakan kemerdekaan dan kebebasan bagi rakyat dan bangsa kita.”

Share: Petinggi Hamas Ismail Haniyeh Dibunuh di Iran