Internasional

Presiden Iran Diperkirakan Tewas Akibat Kecelakaan Helikopter di Provinsi Azarbaijan Timur

Yopi Makdori — Asumsi.co

featured image
Unsplash/Sina Drakhshani/Bendera Iran

Presiden Iran, Ebrahim Raisi bersama Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian dan rombongan diduga tewas dalam kecelakaan helikopter di Provinsi Azarbaijan Timur, Iran pada Minggu (19/5/2024). Hal itu setelah media Pemerintah Iran melaporkan bahwa para korban yang ditemukan di lokasi kecelakaan tersebut “tidak ada yang selamat.”

Helikopter yang membawa Raisi dan Hossein Amir-Abdollahian mengalami masalah di tengah kabut tebal ketika kembali dari perjalanan ke perbatasan Iran-Azerbaijan. Belum ada pengumuman resmi mengenai kematian mereka.

Rekaman drone yang menunjukkan puing-puing helikopter yang diambil oleh Bulan Sabit Merah dan dimuat di media pemerintah Kantor Berita FARS menunjukkan lokasi jatuhnya pesawat di lereng bukit berhutan yang curam di Iran utara, dengan hanya sedikit sisa helikopter selain ekor berwarna biru dan putih.

Melansir IRIB, Kepala Bulan Sabit Merah Iran, Pir-Hossein Kolivand mengatakan tidak ada tanda-tanda kehidupan mereka yang berada di dalam helikopter tersebut.

Kantor berita Reuters juga mengutip seorang pejabat Iran yang tidak disebutkan namanya yang mengatakan semua penumpang dikhawatirkan tewas. Dilansir dari CNN, kecelakaan itu memicu operasi pencarian dan penyelamatan selama berjam-jam dengan bantuan dari Uni Eropa dan Turki, namun kru darurat terhambat oleh kabut dan suhu yang turun drastis.

Potensi hilangnya Raisi diperkirakan akan menimbulkan ketidakpastian lebih lanjut di negara yang sudah terpuruk di bawah tekanan ekonomi dan politik yang signifikan, dan ketegangan dengan negara tetangga Israel berada pada titik tertinggi yang berbahaya.

Share: Presiden Iran Diperkirakan Tewas Akibat Kecelakaan Helikopter di Provinsi Azarbaijan Timur