InternasionalIsu Terkini

Penyanyi Christina Aguilera Curi Perhatian Usai Pakai Gaun Buatan Desainer Indonesia

Yopi Makdori — Asumsi.co

featured image
Yogi Pratama [kiri] dan Harry Gunawan [kanan]/X Harry Gunawan

Penyanyi asal Amerika Serikat (AS) Christina Aguilera mencuri perhatian publik Tanah Air lantaran dikabarkan mengenakan busana karya desainer Indonesia saat tampil pada acara Voltaire, sebuah pertunjukan yang diselenggarakan di The Venetian Resort, Las Vegas pada  Minggu (30/12/2024).

Perancang busana asal Indonesia, Yogie Pratama menggarap busana pelantun Nobody Wants to Be Lonely itu. Hal itu terungkap lewat sebuah unggahan dalam akun Instagram Yogie baru-baru ini.

“Legenda Christina Aguilera terlihat dan terdengar luar biasa dengan gaun rantai kristal yang dibuat khusus oleh Yogie Pratama,” tulis Yogie dalam unggahan Instagram pribadinya yang menampilkan video singkat Aguilera saat bernyanyi dan mengenakan gaun rancangannya, seperti dikutip pada Jumat (5/1/2024).

“Terima kasih telah memberi kami kesempatan untuk menjadi bagian dari penampilan istimewa Anda untuk pertunjukan malam Voltaire,” tulis Yogie menambahkan.

Dari unggahan foto dan video milik Yogie, terlihat Aguilera tampil elegan dengan balutan gaun mini berwarna dasar putih gading atau krem. Gaun itu dihiasi dengan rantai berderet berwarna silver. Penampilan Aguilera juga terlihat dilengkapi dengan stocking jaring hitam, sarung tangan panjang hitam dari material kulit, dan sepatu boots hitam.

Awal Kerja Sama

Awal mula kerja sama Yogie dengan Aguilera dimulai ketika penata gaya Aguilera, Chris Horan dan Sanam Celine menghubungi Yogie pada September 2023 lalu. Dikutip dari Instagram resmi Ikatan Perancang Mode Indonesia di akun @ipmi.idn, perwakilan Aguilera tersebut memberitahu Yogie ingin membeli salah satu busana dari koleksi Minuit milik desainer Indonesia tersebut. 

Gaun itu akan digunakan demi kebutuhan konser di Voltaire. Gaun dari koleksi Minuit itu awalnya memiliki potongan berbentuk gaun panjang dengan hiasan rantai di bagian kepala dan leher.

Namun, Yogie merevisi kembali sketsanya dari awal dan menyesuaikannya dengan keinginan Aguilera. Ia bahkan perlu merevisi sketsanya hingga tiga kali sesuai permintaan Aguilera.

Gaun yang sudah jadi pun dikirim Yogie ke Amerika Serikat dan Aguilera merasa puas setelah menerima hasilnya. Namun, seminggu sebelum konsernya dimulai, penata busana Aguilera memotong pendek gaun yang awalnya panjang itu karena Aguilera harus menyanyi sambil menari dalam lagu “Guy What Takes His Time”.

Ia pun setuju dengan niatan pihak Aguilera itu. Meskipun dipotong pendek, gaun tersebut tetap terlihat cantik saat dikenakan Aguilera dan tidak menghilangkan identitas Yogie sebagai desainer gaunnya.

Sosok Penyanyi

Christina María Aguilera dikenal sebagai seorang penyanyi, penulis lagu, aktris, dan tokoh televisi Amerika. Penyanyi kelahiran 18 Desember 1980 itu, dikenal  sebagai “Voice of a Generation” lantaran populer dengan rentang vokal empat oktafnya dan penggunaan khasnya dalam mempertahankan nada tinggi dan penggunaan melisma di seluruh musiknya. 

Aguilera juga dikenal sebagai tokoh berpengaruh dalam musik populer. Di samping kepopulerannya karena kerap memasukkan tema-tema kontroversial seperti feminisme, seksualitas, budaya LGBT, dan gerakan seks-positif ke dalam karyanya. Aguilera juga dihormati sebagai Legenda Disney, atas kontribusinya pada Perusahaan Walt Disney.

Baca Juga:

Monas Bakal Diubah Mirip Central Park dan Hyde Park

Platform Edukasi Zenius Tutup Usai 20 Tahun Beroperasi

Uni Emirat Arab Buka Pabrik Bir Pertama di Abu Dhabi

Share: Penyanyi Christina Aguilera Curi Perhatian Usai Pakai Gaun Buatan Desainer Indonesia