Politik

DPR Gelar Sidang Paripurna Penetapan Jenderal Agus Subiyanto Sebagai Panglima TNI Besok

Manda Firmansyah — Asumsi.co

featured image
Humas DPR RI

DPR RI akan menggelar rapat paripurna untuk mengesahkan KSAD Jenderal Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI terpilih pada Selasa (21/11/2023) esok.

“Jadi, Insyaallah besok (Selasa, 21/11/2023) DPR RI akan melakukan sidang paripurna terkait panglima TNI untuk menetapkan atau menyetujui usulan dari presiden terkait penggantian panglima TNI yang akan datang,” ujar Ketua DPR RI Puan Maharani dalam konferensi pers, Senin (20/11/2023).

Penetapan Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI akan dilakukan sebelum Yudo Margono memasuki masa pensiun. Yudo Margono pensiun pada Minggu (26/11/2023), sesuai dengan tanggal lahirnya. Diketahui, Yudo Margono lahir pada 26 November 1965 dan menjabat sebagai panglima TNI sejak 19 Desember 2022.

“Dengan ulang tahun beliau (Yudo), yang nantinya akan jatuh pada tanggal 26 (November); jadi sebelum beliau memasuki masa pensiun, segera ada pengganti nama calon panglima,” tutur Puan.

Pelantikan panglima baru TNI akan dilaksanakan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (22/11/2023), pukul 10.00 WIB. Upacara serah terima jabatan panglima TNI digelar di Plaza Mabes TNI, Jakarta, pukul 13.30 WIB. Lalu, dilanjutkan dengan acara pisah sambut serta tradisi pelepasan Laksamana TNI Yudo Margono.

Sebelumnya, Komisi I DPR RI menyepakati Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Agus Subiyanto menjadi panglima TNI menggantikan Laksamana TNI Yudo Margono. Keputusan itu diperoleh usai Agus Subiyanto menjalani fit and proper test atau uji kelayakan dan kepatutan.

“Memberikan persetujuan terhadap pengangkatan Jenderal TNI Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI,” ujar Ketua Komisi I DPR RI, Meutya Hafid, Senin (13/11/2023).

Dalam uji kelayakan dan kepatutan, Agus Subiyanto memaparkan visi TNI yang PRIMA atau akronim dari profesional, responsif, integratif, modern, dan adaptif. Visi PRIMA dilakukan dalam rangka membangun TNI dengan daya tahan maupun daya gempur dalam mengatasi ancaman, gangguan, serta tantangan yang membahayakan integritas bangsa dan negara.

Untuk mewujudkan visi di atas, Agus Subiyanto menyampaikan sejumlah misinya. Pertama, memelihara dan memantapkan profesionalisme TNI sebagai alat pertahanan negara. Kedua, meningkatkan kemampuan yang responsif dalam menghadapi perkembangan lingkungan yang strategis.

Ketiga, memantapkan kemampuan TNI yang integratif serta bersinergi dengan kepolisian, kementerian dan lembaga dan komponen bangsa lainnya. Keempat, mewujudkan percepatan modernisasi alutsista sesuai perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Kelima, mewujudkan TNI yang adaptif terhadap tuntunan tugas dan spektrum ancaman.

Baca Juga:

Israel Serang dan Kepung Rumah Sakit Indonesia di Gaza Luar Biasa Istri Ganjar Kembali Finish Full Marathon 42KM

Jokowi Sampaikan Desakan Gencatan Senjata di Gaza Kepada Joe Biden, Namun Tak Ditanggapi

Sempat ‘Ngumpet’ Usai Diperiksa Polisi, Firli Bahuri: Butuh Jeda di Situasi Abnor

Share: DPR Gelar Sidang Paripurna Penetapan Jenderal Agus Subiyanto Sebagai Panglima TNI Besok