Isu Terkini

Pempov Jabar Terapkan Work From Anywhere untuk ASN, Agar Tak Stress Kerja

Manda Firmansyah — Asumsi.co

featured image
BKN

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) menetapkan pemberlakuan work from anywhere (WFA) atau sistem bekerja di mana saja, bagi aparatur sipil negara (ASN) di sana. 

Diputuskannya kebijakan tersebut, disampaikan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melalui cuitan di akun Twitter resminya. 

Ia menyebutkan, berdasarkan hasil kajian Pemprov Jabar selama pandemi COVID-19, diketahui kemampuan ASN yang bisa menyelesaikan pekerjaan tanpa harus pergi ke kantor.

“Jawa Barat, provinsi pertama yang mempermanenkan WFA. Keuntungannya, mengurangi stress, kemudian mengurangi biaya dan anggaran yang sebenarnya tidak tidak perlu dibelanjakan pada saat kerjanya terpenuhi tanpa harus ke kantor,” cuit akun Twitter @ridwankamil, Senin (19/6/2023).

Pejabat yang akrab disapa Emil ini menyebutkan, ASN yang dipersilakan untuk WFA antara lain yang tugasnya konsep kerja, menyusun pidato, hingga bagian arsip, bisa bekerja secara daring dengan sistem WFA.

Sedangkan, ASN yang tugasnya berhadapan langsung dengan masyarakat Jabar, tetap bekerja di kantor, sebagaimana mestinya. Sehingga pelayanan masyarakat tidak akan terganggu dengan kebijakan ini.

“Pokoknya enggak ada hubungan dengan interaksi fisik dan ini akan sangat bagus karena tadi ini mengurangi stres, mengurangi biaya, dan menghemat resources,” lanjutnya.

Selain itu, RK mengatakan kebijakan WFA diberlakukan untuk semua eselon dengan catatan memiliki kinerja yang baik. Adapun setiap pegawai, memiliki kuota WFA maksimal empat hari dalam sepekan.

“Semua eselon dan hanya diberikan kepada PNS berprestasi. Kalau ada histori PNS pemalas, jarang datang, otomatis tidak diberi kemudahan itu. Jadi PNS yang mengajukan,” ucapnya.

Adapun kebijakan WFA yang akan diberlakukan mulai pekan ini, kata Emil sebagai bagian dari upaya Pemprov Jabar beradaptasi terhadap perkembangan zaman.

“Tujuannya tetap sama, pelayanan publik prima, kerja produktif 100%,” tandas cuitan resmi Gubernur Jabar.

Share: Pempov Jabar Terapkan Work From Anywhere untuk ASN, Agar Tak Stress Kerja