Internasional

Arab Saudi Penjarakan Admin Wikipedia Selama 32 Tahun

Yopi Makdori — Asumsi.co

featured image
ilustrasi wikipedia

Arab Saudi menjebloskan dua administrator Wikipedia ke penjara lantaran tak mengikuti arahan rezim untuk menyunting narasi dalam laman ensiklopedia daring itu.

Dipenjara: Keduanya ialah Osama Khalid dan Ziyad al-Sofiani yang masing-masing ditahan sejak kali pertama ditangkap pada 2020 silam. Khalid diganjar hukuman penjara hingga 32 tahun, sementara al-Sofiani delapan tahun.

Menurut laporan SMEX dan Democracy for the Arab World Now (DAWN), Pemerintah Saudi menuntut mereka karena telah memberikan informasi yang dianggap kritis tentang penganiayaan terhadap aktivis politik di negara tersebut.

Penjara puluhan tahun: Direktur Advokasi DAWN, Raed Jarrar mengecam tindakan sewenang-wenang Saudi tersebut. Dia mengatakan bahwa kedua orang itu dihukum hanya lantaran menuliskan fakta di internet.

“Sangat tercela tetapi sepenuhnya dapat diprediksi bahwa pemerintah Saudi telah menuntut warga Saudi hanya karena memposting konten tentang pelanggaran hak asasi manusia oleh pemerintah,” kata Raed Jarrar, dilansir dari laman resmi DAWN, Jumat (6/1/2023).

Tanggung jawab: Raed Jarrar juga menunjuk Wikimedia, induk dari Wikipedia turut bertanggung jawab atas penangkapan ini.

“Tapi Wikimedia juga perlu bertanggung jawab atas fakta bahwa editor resminya saat ini mendekam di penjara karena pekerjaan yang mereka lakukan di halaman Wikipedia,” katanya.

Saudi susupkan agen: DAWN mengungkap bahwa Pemerintah Arab Saudi menyusup ke Wikipedia dengan merekrut pejabat tertinggi organisasi tersebut di Saudi. Mereka ditugaskan untuk bertindak sebagai agen pemerintah guna mengontrol informasi tentang negara tersebut. Mereka akan menuntut administrator Wikipedia yang memberikan informasi penting tentang tahanan politik di negara jazirah itu.

Hal itu terungkap berkat investigasi SMEX dan DAWN dengan mewawancarai sejumlah sumber yang dekat dengan perusahaan dan administrator yang dipenjara. Investigasi itu menyusul penyelidikan internal Wikimedia pada tahun 2022 yang berujung pada penghentian semua administratornya di Arab Saudi pada bulan Desember lalu.

Direktur Eksekutif DAWN Sarah Leah Whitson mengatakan, infiltrasi Saudi ke Wikipedia membahayakan kebebasan bersuara di negara itu.

“Infiltrasi pemerintah Saudi ke Wikipedia dengan agen pemerintah yang bertindak sebagai editor independen, dan memenjarakan editor yang tidak patuh, menunjukkan tidak hanya penggunaan mata-mata yang terus-menerus di dalam organisasi internasional tetapi juga bahaya mencoba memproduksi konten independen di negara ini,” kata Sarah.

Wikimedia mengumumkan bahwa mereka telah melarang 16 pengguna Wikipedia Saudi untuk mengedit isu “konflik kepentingan” menyusul penyelidikan internal yang dimulai pada Januari 2022.

Sumber yang mengetahui operasi Wikimedia mengungkapkan kepada DAWN dan SMEX bahwa larangan itu ditujukan terhadap 16 orang Saudi, termasuk pengguna dan tim editorial level tertinggi Wikimedia di wilayah tersebut.

Pelarangan itu menyusul penemuan bahwa mereka bertindak sebagai agen pemerintah Saudi untuk mempromosikan konten positif tentang pemerintah dan menghapus konten kritis terhadap pemerintah, termasuk informasi tentang tahanan politik di negara tersebut. Identitas dari 16 administrator Saudi terdaftar di halaman pelarangan global Wikimedia sejak 6 Desember 2022.

Baca Juga:

Cristiano Ronaldo Kepleset Lidah: Sebut Arab Saudi Jadi Afrika Selatan

Ketamine Digadang-gadang jadi Obat Mujarab untuk Pecandu Alkohol

Arab Saudi Libur Nasional, Rayakan Kemenangan atas Argentina di Piala Dunia

Share: Arab Saudi Penjarakan Admin Wikipedia Selama 32 Tahun