Internasional

Israel Hancurkan Masjid Rasoolallah di Palestina

Yopi Makdori — Asumsi.co

featured image
ANTARA FOTO/Xinhua/Nidal Eshtayeh/pras.

Pasukan pendudukan Israel menghancurkan sebuah masjid di lingkungan Khallet Taha di kota Dura, barat daya Hebron. Melansir lapor kantor berita Wafa melalui Middle East Monitor, insiden itu terjadi pada Senin (5/12/2022) waktu setempat.

Dirobohkan: Pasukan pendudukan bersenjatakan menggunakan alat berat menyerbu masjid yang bernama Masjid Rasoolallah di Hebron. Mereka meratakan masjid seluas 100 meter persegi itu.

“Masjid ini dibangun di Khallet Taha untuk melayani warganya yang tidak memiliki masjid lain di daerah tersebut,” kata Kementerian Wakaf Agama Palestina, dikutip pada Kamis (8/12/2022).

Alasan: Israel telah berusaha untuk mencaplok 3.000 dunam (tiga kilometer persegi) tanah pribadi warga Palestina di Khallet Taha untuk memperluas pemukiman ilegal.

Dikutip kantor berita Wafa, pasukan Israel juga akan melanjutkan pembangunan elevator atau lift khusus di lokasi masjid. Lift dan jalur wisata itu hanya diperuntukkan bagi para pemukim Israel.

Kecaman: Direktur Masjid Rasoolallah, Ghassan Rajabi mengecam pekerjaan konstruksi tersebut. Dia menganggap hal itu sebagai pelanggaran terang-terangan dan kekerasan yang belum pernah terjadi sebelumnya terhadap situs sejarah di sana.

Baca Juga:

Israel Janji Selidiki Peluru yang Tewaskan Jurnalis Al Jazeera

Masjid Al-Aqsa Terancam Runtuh Imbas Proyek Galian Israel

Zelensky Kesal dengan Israel

Share: Israel Hancurkan Masjid Rasoolallah di Palestina