Olahraga

Jokowi Reformasi Total LADI Usai Merah Putih Dilarang Berkibar di Kejuaraan

Admin — Asumsi.co

featured image
Antara Foto

Presiden Joko Widodo meminta Lembaga Anti-Doping Indonesia (LADI) dievaluasi menyeluruh dan reformasi total.

Dia memerintahkan itu usai Indonesia diberi sanksi Badan Antidoping Dunia (WADA) tak boleh mengibarkan bendera Merah Putih di kejuaraan internasional.

Panggil Menpora: Jokowi memanggil Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainuddin Amali dan Ketua (LADI) Musthofa Fauzi ke Istana.

“Dalam rapat tersebut, Bapak Presiden minta dilakukan evaluasi internal dan investigasi secara menyeluruh,” ucap Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.

Reformasi Total: Dalam pertemuan, Jokowi meminta ada tindakan konkret dan perubahan kinerja secara menyeluruh.

“Reformasi LADI secara total Menpora segera perbaiki komunikasi dengan WADA,” tutur Bey.

Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Keuangan Sri Mulyani turut hadir dalam pertemuan.

Kasus: Mengutip Reuters, World Anti-Doping Agency (WADA) menyatakan Indonesia melakukan pengujian doping tidak sesuai ketentuan terhadap para atlet, sehingga tidak efektif. Terlihat dari sampel yang diberikan.

Jika kejuaraan regional, kontinental dan dunia dihelat di negara lain, Indonesia masih boleh ikut serta. Akan tetapi, dilarang mengibarkan bendera merah putih. 

Indonesia hanya boleh mengibarkan bendera nasional di kejuaraan level olimpiade.

Thomas Cup: Atlet badminton Indonesia yang bertanding dalam Thomas Cup menjadi juara. Namun bendera bergambar logo PBSI yang berkibar.

Mantan atlet badminton Taufik Hidayat menganggap itu memalukan ketika para atlet sudah mengharumkan nama bangsa.

Baca juga:

Fakta-Fakta Kasus Tes Doping Buat Merah Putih Dilarang di Kejuaraan Internasional 

Daftar Kejuaraan Internasional Terancam Tanpa Merah Putih Akibat Kasus Tes Doping 

Merah Putih Gagal Berkibar di Thomas Cup, Anggota DPR: LADI Jangan Cari-cari Alasan!

Share: Jokowi Reformasi Total LADI Usai Merah Putih Dilarang Berkibar di Kejuaraan