Tujuh atlet positif terinfeksi virus corona (Covid-19) pulang ke daerah asal meski belum selesai menjalani karantina.
Atlet tersebut sempat berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.
Kabur: Ada seorang atlet kembali ke Tarakan, Kalimantan Utara. Lalu dua orang ke Jambi, tiga pulang ke Sidoarjo, Jawa Timur dan satu orang ke Yogyakarta.
Seharusnya, mereka menjalani karantina selama lima hari usai dinyatakan positif Covid-19.
“Kami juga mengamati ada tujuh atlet yang sebelumnya sudah teridentifikasi covid-19 berhasil keluar dari tempat isolasi sebelum selesai masa isolasinya, ” kata Menkes Budi Gunadi Sadikin lewat konferensi pers, Senin (10/10).
Perintah Jokowi: Budi mengatakan Presiden Jokowi sudah memberi perintah agar para atlet dikarantina di daerah asal.
Sumber Penularan: Budi juga meminta agar protokol kesehatan di tempat penginapan para atlet PON XX di Papua diperketat.
Dia menduga penularan terjadi di penginapan. Terlebih, mereka sering tidak menjaga jarak saat interaksi terutama ketika makan bersama.
“Arahan pak presiden, agar dipastikan semua asrama tempat menginap para atlet dijaga agar jaga jaraknya benar-benar diperhatikan baik pada saat tidur ataupun saat makan,” kata Budi.
Kasus Covid: Ketua KPC-PEN Airlangga Hartarto mengatakan sejauh ini telah ada 83 kasus positif virus corona dalam perhelatan PON XX di Papua.
Dia mengatakan pemerintah daerah harus memonitor perkembangan kesehatan para atlet jika sudah selesai menjalani karantina dan kembali ke kampung halaman.
“Bapak Presiden Jokowi meminta agar atlet yang pulang agar bisa dijaga kontak tracingnya dan dimonitor H+5 dan ini sekali lagi ditegaskan menjadi tanggung jawab pemda untuk menyediakan tempat isolasi untuk atlet PON tersebut,” kata Airlangga.
Baca juga:
Pasien Covid Diprediksi Sembuh Lima Hari dengan Obat Molnupiravir
Kronologi Atlet Tinju DKI Dipukuli Relawan di Venue PON XX Papua
Pemerintah Geser Libur Maulid Nabi Demi Cegah Covid di Hari Kejepit