Anggota kepolisian Aiptu Zakaria dimutasi dari jabatannya oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran.
Zakaria atau yang akrab disapa Jacklyn Choppers alias Bang Jack termasuk polisi yang aktif di media sosial.
Mutasi: Aiptu Zakaria dimutasi ke Bidang Humas Polda Metro Jaya dari jabatan Banit 9 Unit 2 Subdit 4 Ditreskrimum Polda Metro Jaya.
Mutasi dilakukan berdasarkan Surat Telegram bernomor ST/458/X/KEP./2021 yang terbit 18 Oktober lalu.
Dia menyusul rekannya Aipda Monang Parlindungan Ambarita yang lebih dulu dimutasi.
Penjelasan: Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan semua anggota polisi pasti pernah merasakan dimutasi, sehingga hal yang wajar.
“Tour of duty atau penyegaran. Termasuk Pak Jakclyn ini yang dimutas idari Jatanras ke Humas,” kata Yusri.
Posisi Baru: Yusri mengatakan Zakaria punya keahlian dan pengalaman di media sosial.
Oleh karena itu, Zakaria bakal ditempatkan di Subdit Multimedia di Bidang Humas Polda Metro Jaya.
“Kami butuh orang-orang seperti Pak Jacklyn untuk membantu kami bermain di Humas,” kata Yusri.
Medsos: Aiptu Zakaria atau Jacklyn Choppers termasuk anggota polisi yang sering membagikan kegiatannya di media sosial.
Jumlah follower Instagram miliknya, yakni jacklyn_choppers juga tergolong banyak, yakni 186 ribu.
Susul Ambarita: Sebelumnya, Aipda Monang Parlindungan Ambarita lebih dulu dimutasi ke Bidang Humas Polda Metro Jaya dari jabatannya Banit 51 Unit Dalmas Satsabhara Polres Metro Jaktim.
Mutasi dilakukan usai video Ambarita viral di media sosial dan menuai kritik publik.
Video itu menggambarkan Ambarita saat ngotot memeriksa handphone milik warga.
Baca juga:
Kapolda Mutasi Aipda Ambarita dari Polres Jaktim ke Polda Metro Jaya
Jadikan Pedagang Tersangka, Mabes Polri Copot Kapolsek Percut Sei Tuan
Polda Sulteng Sudah Bebastugaskan Kapolsek yang Tiduri Anak Tersangka