Olahraga

Diskusi dengan Pihak F1, MGPA Ingin GP Indonesia Digelar di Sirkuit Mandalika

Admin — Asumsi.co

featured image
Foto: Instagram @themandalikagp.

Indonesia saat ini tengah menyiapkan diri untuk menjadi tuan rumah balapan bergensi di dunia. Tidak cuma MotoGP dan World Superbike, Indonesia juga kabarnya siap menggelar balapan Formula 1. 

CEO MGPA (Mandalika Grand Prix Association), Ricky Baheramsjah, mengatakan, pihaknya sudah bertemu dengan Formula 1 (F1) perihal GP Indonesia.

Isi Pertemuan: Diskusi yang dilakukan Ricky rupanya pembahasan soal Sirkuit Mandalika yang rencananya juga disiapkan untuk menggelar F1. Saat ini, pihaknya tengah berupaya agar sirkuit di Lombok, Nusa Tenggara Barat itu, lolos standar Grade 1 dari Federasi Otomotif Internasional (FIA).

“Sirkuit Mandalika bisa menjadi Grade-A FIA, yang akan mengakomodasi F1. Kami sudah berdiskusi dengan F1 di Lombok,” ujar Ricky dikutip dari Pitpass, Rabu (25/8/2021).

Jadwal: Sirkut Mandalika dijadwalkan untuk MotoGP 2022. Kemungkinan sirkuit itu akan jadi tempat tes untuk seri akhir tahun ini, pada Oktober mendatang.

Persiapan: Menggelar F1 di Sirkuit Mandalika adalah tantangan tersendiri, baik untuk F1 maupun MGPA. Apalagi fasilitas yang dibutuhkan lebih banyak ketimbang MotoGP.Namun menurut Ricky, ada faktor non-teknis lain yang bisa jadi penunjang terlaksananya GP Indonesia di Sirkuit Mandalika.

Kendala F1: Ricky menuturkan, ada satu hal mengganjal di benak FIA, yakni perihal gravel. Mereka tidak menyukai jebakan gravel yang diperuntukkan di MotoGP. Tapi itu masalah kecil karena di bawah gravel itu hanyalah aspal, bisa diatasi.

Catatan: Menurut Ricky, destinasi seperti Lombok akan menantang bagi F1. Tapi ketika Mandalika sudah lebih berkembang, maka itu kesempatan fantastis bagi F1 untuk jika ingin mencobanya. Untuk saat ini, MGPA fokus pada balapan yang disiapkan yakni MotoGP dan WSBK.

Share: Diskusi dengan Pihak F1, MGPA Ingin GP Indonesia Digelar di Sirkuit Mandalika