Isu Terkini

Cerita Luhut Ketemu Elon Musk di Texas

Muhammad Fadli — Asumsi.co

featured image
Instagram/Luhut Binsar Pandjaitan

Rombongan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menemui CEO Tesla Motors, Elon Musk di Gigafactory Texas, Amerika Serikat (AS), Selasa (26/4/2022). 

Disambut baik: Melalui unggahan di Instagram, Luhut mengaku tak menanyangka akan disambut secara ramah oleh Elon Musk. Pertemuan itu pun menjadi perjumpaan pertama antara keduanya. 

“Tetapi sebetulnya komunikasi kami sudah terjalin selama dua tahun belakangan. Selama kurang lebih satu jam, saya menyampaikan potensi bahan baku baterai kendaraan listrik yang saat ini sedang kami eksplorasi terus lewat program hilirisasi mineral,” ujar Luhut dikutip dari Instagram, Rabu (27/4/2022). 

Elon Musk antusias: Menurut lulusan terbaik Akabri 1970 itu, Elon Musk tampak antusias dan tertarik dengan kedatangan rombongan dari Indonesia. Bahkan, kata Luhut, asisten Elon Musk mengatakan bos Tesla tersebut tak pernah seantusias itu menerima tamu. 

Luhut mengaku penasaran mengapa Elon Musk menjadi antusias. Padahal kata Luhut sebelumnya, Musk sedikit kaku dengan beberapa kebijakan terkait industri electric vehicle dan pengolahan nikel di Indonesia. 

“Apakah karena cuaca hujan yang baru turun di Texas setelah sekian lama ini membawa berkat tersendiri bagi tim delegasi kami, ataukah memang sosok Presiden @jokowi yang dianggap Elon sebagai salah satu kepala negara yang “reputable” karena terbukti mampu menjaga ekonomi Indonesia tetap stabil meski dalam situasi pandemi?” ujar Luhut. 

Musk tertarik investasi: Luhut menuturkan Musk tertarik untuk investasi dan kerja sama dengan Indonesia. 

“Yaitu karena paparan saya tentang potensi besar Industri Nikel di Indonesia yang mengubah persepsinya karena ia anggap sangat menjanjikan untuk mampu men-supply bahan baku baterai mobil listrik, yang sangat dibutuhkan oleh Tesla,” imbuh Luhut. 

Undangan untuk Jokowi: Menurut Luhut, Elon Musk berjanji akan mengubah jadwal demi bisa menemui Presiden Joko Widodo pada 14 Mei 2022. Pada tanggal tersebut Jokowi akan melakukan kunjungan kenegaraan ke Amerika. 

“Elon berjanji akan mengubah schedule-nya demi menemui langsung Presiden Jokowi yang juga dijadwalkan akan mengunjungi SpaceX,” imbuh Luhut.

Undangan untuk Musk: Luhut juga mengundang Elon untuk datang ke Indonesia dalam forum B-20, yaitu salah satu rangkaian dari perhelatan G-20 yang akan diselenggarakan di Bali pada bulan November nanti. 

“Saya berharap ini bukanlah pertemuan kami yang terakhir dan ke depan akan ada pembahasan terkait progres perkembangan industri nikel di Indonesia yang berteknologi tinggi bisa membawa negara kita masuk kepada rantai pasok global industri kendaraan listrik,” ujar Luhut.

Baca Juga:

Luhut Ketemu Elon Musk, Yakinkan Investasi di Indonesia 

Luhut Ucapkan Selamat ke Elon Musk karena Bisa Beli Twitter 

Alasan Elon Musk Beli Twitter

Share: Cerita Luhut Ketemu Elon Musk di Texas