Isu Terkini

Detik-detik Pesawat Kargo di Kosta Rika Tergelincir Hingga Patah

Yopi Makdori — Asumsi.co

featured image
ANTARA FOTO/REUTERS/ Mayela Lopez/aww.

Sebuah pesawat kargo perusahaan ekspedisi DHL tergelincir di landasan saat melakukan akan melakukan pendaratan di Bandara Internasional San Jose, Kosta Rika pada Kamis (7/4/2022) waktu seempat.

Akibat insiden tersebut pesawat patah menjadi dua bagian dan memicu penutupan sementara bandara tersebut.

Kru selamat: Pihak DHL, dikutip dari The Guardian, Jumat (8/4/2022), mengatakan tidak ada krunya yang mengalami luka-luka serius atas kejadian tersebut. Namun ada satu anggotanya yang menjalani pemeriksaan guna memastikan. 

Awal mula: Departemen Pemadam Kebakaran Kosta Rika menjelaskan, pesawat kargo jenis Boeing 757 itu semula lepas landas dari Bandara Juan Santamaria, namun memutuskan untuk balik setelah mendeteksi kerusakan pada sistem hidrolik.

Direktur Departemen Pemadam Kebakaran Kosta Rika, Hector Chaves mengatakan, pesawat kargo itu tergelincir di landasan saat melakukan pendaratan, kemudian berbelok dan patah menjadi dua, sehingga muatan kargo di dalamnya terlihat dari luar. Insiden ini terjadi pada waktu setempat.

“Unit-unit dikerahkan untuk mengevakuasi pilot dan kopilot,” tutur Chaves dalam pernyataannya, dikutip dari Associated Press. 

Gambar dari surat kabar Kosta Rika La Nacion menunjukkan sebuah pesawat kuning berlogo DHL disiram dengan busa pemadam kebakaran yang mendarat di lapangan berumput di sebelah landasan pacu. Foto-foto itu menunjukkan ekornya terlepas dan sayapnya patah. 

Diinvestigasi: Pihak DHL memastikan penyelidikan tengah dilakukan guna mengungkap pemicu terjadinya insiden tersebut. 

“Tim respons insiden DHL telah diaktifkan dan penyelidikan akan dilakukan dengan otoritas terkait untuk menentukan apa yang terjadi,” katanya.

Baca Juga:

Presiden Zelensky Minta Pesawat Tempur ke NATO 

Uang Puluhan Juta di Bagasi Lion Air Hilang 

Kotak Hitam China Eastern Airlines Boeing 737 Ditemukan

Share: Detik-detik Pesawat Kargo di Kosta Rika Tergelincir Hingga Patah