Isu Terkini

Deretan Fakta Aksi Will Smith Gampar Wajah Chris Rock

Yopi Makdori — Asumsi.co

featured image
Instagram Will Smith

Aktor Will Smith menggampar Chris Rock saat berada di panggung Oscar 2022, Minggu (27/3/2022) malam. Namun, Smith sudah meminta maaf secara terbuka kepada Chris. 

Will terbawa emosi dengan lelucon yang disampaikan Chris pada mala itu. Komedian itu menyinggung kebotakan yang dialami oleh istri Will, Jada Pinkett Smith. 

Dipicu lelucon Chris: Pemukulan itu terjadi usai sang komedian berkelakar mengenai istri Smith, Jada Pinkett Smith. Chris yang naik ke panggung untuk membacakan pemenang film dokumenter bercanda tentang Jada Pinkett Smith sebagai “G.I. Jane” karena kepala botak.

Smith kemudian naik ke panggung untuk menonjok Rock. Meski awalnya terlihat seperti sedang bercanda, Smith kembali ke kursinya dan berteriak marah dengan kata-kata kasar kepada Rock. 

“Jangan sebut nama istriku dengan mulut brengsekmu!” ujar Smith. 

Banyak penonton Oscar yang terpana melihat interaksi mereka. Diddy yang menjadi presenter setelah Rock, untuk menghadirkan perayaan 50 tahun “The Godfather”, mengatakan perselisihan bisa diselesaikan secara kekeluargaan.

Jada Sakit: Jada Pinkett Smith mengumumkan tahun lalu dia mencukur habis rambutnya karena alopecia. Alopecia merupakan gejala klinis di mana terjadi kebotakan atau kerontokan rambut yang disebabkan oleh penyakit autoimun. 

Pada alopecia areata, sistem imun menyerang dan merusak folikel rambut, sehingga menyebabkan kerontokan dan kebotakan. Kulit kepala botak dengan bentuk pitak adalah salah satu tanda dari kondisi ini. 

Menang Oscar: Kendati sempat meluapkan emosi di hadapan jutaan penonton, ayah Jaden Smith itu memenangkan piala Oscar untuk kategori aktor terbaik dalam perannya di film King Richard. Ini kali pertama bintang Men in Black itu menggaet piala tersebut. 

Diduga pendam dendam: Sebuah sumber mengatakan bahwa pertengkaran sengit antara pemenang Aktor Terbaik dan pembawa acara Oscar itu terlacak sejak 2016. Kala itu Chris Rock melayangkan lelucon kepada istri pemeran Men in Black buntut sikapnya yang memboikot gelaran Oscar. 

“Ketika Chris menjadi pembawa acara Oscar pada tahun 2016, Jada memboikot karena ‘Oscars So White.’ Dalam monolognya, dia mengolok-oloknya, mengatakan dia tidak bisa memboikot sesuatu yang dia tidak diundang. Will masih marah tentang itu,” sebut sumber tersebut dilansir lewat People, Senin (28/3/2022). 

Saat itu, Rock membuat lelucon kepada Jada, dalam monolog pembukaannya. Rock mengumpamakan bahwa aksi Jeda ibarat dirinya memboikot masuk celana dalam Rihanna. Mengingat Jeda tak diundang dalam gelaran itu di 2016. 

Minta maaf: Aktor Will Smith meminta maaf kepada komedian Chris Rock, Selasa (29/3/2022). Permintaan maaf itu dilayangkan usai Smith menampar Chris di atas panggung Oscar 2022. 

“Kekerasan dalam segala bentuknya adalah racun dan merusak. Perilaku saya di Academy Awards tadi malam tidak dapat diterima dan tidak dapat dimaafkan,” ujar Smith di instagram. 

Smith mengakui kesalahannya naik ke panggung Oscar dan menampar Chris. Ia mengakui dirinya merasa malu dan merasa tindakannya bukan seperti pria yang baik. Smith mengatakan tak ada tempat untuk kekerasan di dunia ini. 

Baca Juga:

Will Smith Minta Maaf ke Chris Rock 

Will Smith Pukul Komedian Chris Rock di Panggung Oscar 

Penyebab Will Smith Tampar Komedian Chris Rock

Share: Deretan Fakta Aksi Will Smith Gampar Wajah Chris Rock